PSSI Pilih Tunggu FIFA dan AFC soal Timnas U-23 Indonesia Tak Bisa Kibarkan Bendera Merah Putih, Indonesia Raya Dipastikan Tetap Berkumandang

By Bagas Reza Murti - Sabtu, 23 Oktober 2021 | 06:30 WIB
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, beserta jajaran sedang menyambangi Kemenpora dan disambut Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Zainudin Amali. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - PSSI mengaku belum menerima surat resmi dari FIFA maupun AFC soal larangan mengibarkan bendera mera putih saat laga timnas U-23 Indonesia Vs Australia dalam laga Kualifikasi Piala Asia U-23 2022.

PSSI melalui Sekretaris Jendralnya, Yunus Nusi akhirnya merespons soal kabar pelarangan pengibaran bendera merah putih saat timnas U-23 Indonesia berlaga melawan Australia di Kualifikasi Piala Asia U-23 2022.

Laga antar kedua tim bakal dilaksanakan dua leg, yakni pada 26 dan 29 Oktober 2021.

Dikutip BolaSport.com dari The Asean Football, timnas U-23 Indonesia dikabarkan tak bisa mengibarkan bendera merah putih berkaitan dengan hukuman dari WADA (Word Anti-Doping Association) yang diberikan kepada Indonesia baru-baru ini.

Sebelumnya, WADA resmi menjatuhkan hukuman kepada Indonesia pada 7 Oktober 2021 karena LADI (Lembaga Anti-Doping Indonesia) masuk daftar tidak patuh dalam penerapan program tes yang efektif.

Baca Juga: Hasil Denmark Open 2021 - Greysia/Apriyani Dikalahkan Pasangan Setengah Juara Olimpiade

LADI dihukum bersama dengan Badan Anti-doping Nasional Korea Utara dan Thailand, Federasi Bola Basket Tuna Rungu Internasional dan Federasi Olahraga Gira Internasional.

Hukuman yang diberikan WADA untuk Indonesia berupa, pertama Indonesia tidak bisa diberikan hak tuan rumah untuk kejuaraan tingkat regional, kontinental, dunia, atau event yang diselenggarakan oleh Major Event Organizations, selama periode ketidakpatuhan.

Kedua, Bendera Indonesia tidak akan dikibarkan pada kejuaraan tingkat regional, kontinental, dunia, atau event yang diselenggarakan oleh Major Event Organizations, selain Olimpiade dan Paralimpiade, untuk edisi berikutnya dari acara olahraga yang dimaksud atau sampai status LADI dipulihkan.

Dalam penerapannya, kita semua sudah melihat bahwa tim Indonesia tak bisa mengibarkan merah putih saat menjuarai Thomas Cup 2020 pada Minggu (17/10/2021) lalu.

Adapun bendera yang berkibar adalah bendera Persatuan Bulu Tangkis Indonesia (PBSI).

Walau begitu, lagu kebangsaan Indonesia Raya tetap bisa dikumandangkan.

Dari sumber yang sama, hal serupa juga bakal terjadi saat timnas U-23 Indonesia melawan Australia.

Baca Juga: Digulung Persib, Pelatih PSS Dejan Antonic Ungkap Penyebabnya

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Ramai Rumakiek nampak sedang mencium bendera Merah Putih dalam acara pelepasan timnas Indonesia di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, 3 Oktober 2021.

Bendera merah putih akan digantikan oleh PSSI.

Sekjen PSSI, Yunus Nusi mengatakan bahwa saat ini pihak PSSI belum mengetahui kepastian tersebut.

Yunus mengaku belum mendapat surat resmi dari FIFA maupun AFC soal pelarangan pengibaran bendera merah putih.

Oleh karena itu, pihaknya bakal menunggu.

PSSI belum mendapatkan surat resmi terkait hal itu dari FIFA atau AFC,” ujar Yunus Nusi kepada BolaSport.com, Kamis (22/10/2021).

Yunus menambahkan bila saat ini yang masih bisa dipastikan adalah tetap berkumandangnya lagu kebangsaan dalam laga melawan Australia.

“Yang pasti dalam match sepak bola antara negara lagu kebangsaan masing-masing akan dinyanyikan terlebih dahulu,” kata Yunus Nusi.

Baca Juga: Barcelona Vs Real Madrid - Penerus Lionel Messi Siap Meledak di El Clasico

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan (kiri), dan Pelaksana Tugas Sekjen PSSI, Yunus Nusi (kanan), tengah memberikan keterangan kepada awak media di Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta, 21 April 2021.

“Kami akan menunggu surat resminya tentang larangan tersebut,” tambahnya.

Sementara itu, timnas U-23 Indonesia berhasil meraih kemenangan atas Nepal U-23 dengan skor 2-0 dalam laga uji coba di Hisor Central Stadium, Tajikistan, Jumat (22/10/2021).

Dua gol kemenangan timnas U-23 Indonesia dicetak oleh Hanis Saghara dan Witan Sulaeman.

Ini menjadi kemenangan kedua timnas U-23 Indonesia dalam laga uji coba setelah sebelumnya mengalahkan Tajikistan U-23 dengan skor 2-1.

Hasil ini menjadi persiapan terakhir timnas U-23 Indonesia untuk menghadapi Australia U-23 pada Kualifikasi Piala Asia U-23 2022 Grup G di Tajikistan.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)