Link Live Streaming Timnas U-23 Indonesia vs Australia, Kick-off Malam Ini

By Metta Rahma Melati - Selasa, 26 Oktober 2021 | 17:00 WIB
Pemain timnas U-23 Indonesia, Witan Sulaeman, mendapat penjagaan ketat dari pemain timnas U-23 Tajikistan dalam laga uji coba di Republican Central Stadium, Dushanbe, Selasa (19/10/2021). (PSSI)

"Pertandingan nanti sangat penting bagi kami, karena dua lawan sudah mengundurkan diri. Kami harus mengalahkan Australia," ujarnya.

Dengan mundurnya dua tim maka hanya juara Grup G yang bisa lolos ke Piala Asia U-23 2022 di Uzbekistan.

Sebelumnya timnas U-23 Indonesia telah lebih dulu berada di Tajikistan untuk pemusatan latihan.

Dalam pemusatan latihan timnas U-23 Indonesia menjalani dua pertandingan uji coba.

Baca Juga: Menang Tipis atas Persik, Pelatih Persela Apresiasi Lini Pertahanan

Pertama timnas U-23 Indonesia melawan Tajikistan pada Selasa (19/10/2021).

Pertandingan tersebut berhasil dimenangkan timnas U-23 Indonesia dengan skor 2-1.

Dua gol timnas U-23 Indonesia dicetak oleh Hanis Saghara dan Bagus Kahfi.

Pertandingan kedua, timnas U-23 Indonesia menang 2-0 atas Nepal pada Jumat (22/10/2021).

Dua pemain timnas U-23 Indonesia yang sukses membobol gawang Nepal ialah Hanis Saghara dan Witan Sulaeman.