UFC 267 - Tekad Dan Hooker Rusak Pesta Islam Makhachev di Depan Khabib Nurmagomedov

By Fauzi Handoko Arif - Jumat, 29 Oktober 2021 | 18:10 WIB
Petarung kelas ringan UFC, Dan Hooker. (TWITTER.COM/UFC_AUSNZ)

BOLASPORT.COM - Petarung kelas ringan UFC, Dan Hooker, bertekad untuk merusak pesta Islam Makhachev dalam pertarungan pada UFC 267.

Dan Hooker (21-10) muncul menggantikan posisi mantan juara kelas ringan, Rafael dos Anjos, untuk tampil melawan Islam Makhachev.

Keputusan jagoan Selandia Baru meladeni Islam Makhachev terbilang nekat karena dia baru saja bertanding pada September lalu.

Kendati hanya mempunyai satu bulan persiapan, Hooker percaya diri bisa meraih kemenangan pada acara tarung Etihad Arena, Abu Dhabi, Uni Emirat Arab, Sabtu (30/10/2021).

Baca Juga: Fabio Quartararo seperti Marc Marquez yang Datang Saat Valentino Rossi Sedang Kuat-kuatnya

Hooker menyebut alasannya mau melawan Makhachev karena menilai sang lawan merupakan petarung hebat di divisi kelas ringan.

Petarung berusia 31 tahun itu tertarik melawan Makhachev yang mempunyai spesialisasi sebagai grappler, berbanding terbalik dengannya yang lebih condong ke striker.

"Saya ingin melawan dia karena dia seorang spesialis," kata Hooker saat konferensi pers UFC 267, dikutip BolaSport.com dari MMA Junkie.

"Saya ingin melawannya karena ada begitu banyak intrik. Saya ingin melawannya karena dia dianggap sebagai grappler terbaik di divisi ini. "

Baca Juga: Raja Tinju Dunia Berbicara Negatif Tentang Karier Ryan Garcia