Liverpool Dipaksa Imbang Melawan Brighton, Juergen Klopp Frustrasi dan Puji Lawan

By Dwi Indah Rachmawati - Minggu, 31 Oktober 2021 | 12:30 WIB
Pelatih Liverpool, Juergen Klopp. (TWITTER.COM/ANFIELDWATCH)

BOLASPORT.COM- Setelah Liverpool dipaksa imbang oleh Brighton and Hove Albion, Juergen Klopp kecewa karena permainan anak asuhnya.

Bos Liverpool, Jurgen Klopp, merasa frustrasi dengan penampilan dan bahasa tubuh timnya saat mereka terpeleset dalam jalur perburuan gelar Liga Inggris setelah bermain imbang 2-2 di kandang sendiri melawan Brighton and Hove Albion.

Laga Liverpool vs Brighton digelar pada Sabtu (30/10/2021) malam di Stadion Anfiled.

Liverpool dipaksa imbang melawan Brighton meskipun awalnya gol tercipta dari kaki Jordan Henderson di menit ke-4 dan Sadio Mane di menit ke-24.

Keunggulan 2-0 itu buyar setelah Brighton menyamakan kedudukan.

Gol-gol Enock Mwepu dan Leandro Trossard memaksa skor akhir sama kuat 2-2.

Juergen Klopp memuji permainan anak asuh Graham Potter, yang selama tiga pertandingan tidak pernah terkalahkan melawan The Reds.

Baca Juga: Liverpool Buang Keunggulan 2 Gol, Juergen Klopp Raih Imbang Serasa Kalah

Namun, Klopp mengaku kecewa terhadap anak didiknya yang jarang menyerang ke gawang lawan.

“Sepertinya, sedikit demi sedikit kami kehilangan fokus permainan. Di babak pertama kami memainkan umpan luar biasa, namun di babak kedua saya tidak mengingat banyak,” ujarnya.