Jika Masih Andalkan Maverick Vinales, Yamaha Tak Akan Juara Musim Ini

By Muhamad Husein - Senin, 1 November 2021 | 11:30 WIB
Pembalap Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales, saat merayakan kesuksesan meraih pole position pada MotoGP Belanda 2021. (TWITTER.COM/YAMAHAMOTOGP)

BOLASPORT.COM - Pelatih Tim Monster Energy Yamaha, Julian Simon, mengakui sulit untuk merebut gelar juara MotoGP 2021 bersama Maverick Vinales.

Kebahagiaan besar dirasakan tim pabrikan Monster Energy Yamaha setelah memutus puasa gelar selama enam musim pada MotoGP 2021.

Gelar juara dunia dipersembahkan rekrutan baru Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, yang tampil gemilang pada musim ini.

Kendati meraih kesuksesan, perjalanan Yamaha bukan berarti selalu mulus.

Baca Juga: Anomali Maverick Vinales dengan Aprilia: Tak Nyaman, tetapi Cepat

Yamaha mengalami masalah dengan mantan pembalap andalan mereka, Maverick Vinales.

Pembalap berjuluk Top Gun tersebut seharusnya masih memperkuat tim pabrikan garpu tala hingga musim depan.

Namun, Vinales merasa tidak bahagia. Dia merasa tidak mendapat dukungan penuh dari Yamaha untuk mengatasi kendala dengan motornya.

Frustrasi yang memuncak membuat Vinales melakukan aksi yang membahayakan mesin motornya pada balapan MotoGP Styria.

Baca Juga: Marc Marquez Miliki Sayap Lagi sebagai Modal pada MotoGP 2022