Hasil Hylo Open 2021 - Menangi Derbi, Leo/Daniel Tantang Marcus/Kevin di Final

By Diya Farida Purnawangsuni - Sabtu, 6 November 2021 | 22:11 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, pada pertandingan Simulasi Piala Thomas 2020 di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta, Selasa (3/9/2020). (BADMINTON INDONESIA)

Selepas jeda, Pramudya/Yeremia masih kesulitan membongkar pertahanan Leo/Daniel.

Alhasil, Leo/Daniel melanjutkan dominasi mereka dengan unggul 16-8 dan 19-11.

Pramudya/Yeremia lalu menebar ancaman dengan memetik enam poin beruntun.

Skor pun berubah menjadi 16-19.

Akan tetapi, laju Leo/Daniel untuk memenangi gim kesatu sudah tak bisa lagi dibendung Pramudya/Yeremia.

Kendati sempat memberi tekanan pada perebutan poin-poin akhir, Leo/Daniel tetap mampu mengunci kemenangan usai meraih dua poin berikutnya secara beruntun.

Baca Juga: Link Live Streaming Hylo Open 2021 - Mulai Pukul 19.00 WIB, Marcus/Kevin Awali Perjuangan Indonesia

Unggul satu gim kian menambah kepercayaan diri Leo/Daniel.

Meski pada perebutan poin-poin awal sempat diimbangi Pramudya/Yeremia dua kali, mereka bisa lebih dulu keluar dari tekanan dan memegang kendali.

Leo/Daniel pun unggul jauh 8-3 setelah memetik empat poin beruntun.

Pramudya/Yeremia lalu menambah tiga poin lagi, tetapi perolehan poin Leo/Daniel juga terus bertambah.

Saat gim kedua memasuki interval, Leo/Daniel sudah unggul 11-6.

Baca Juga: Jadwal Semifinal Hylo Open 2021 - Dimulai dengan Marcus/Kevin, Ditutup oleh Praveen/Melati