Hasil dan Klasemen Bundesliga - Bayern Muenchen Menggila, Dortmund Hancur Tanpa Erling Haaland

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Minggu, 7 November 2021 | 03:17 WIB
Bayern Muenchen tampil menggila dan Borussia Dortmund hancur tanpa Erling Haaland pada pekan ke-11 Bundesliga 2021-2022. (TWITTER.COM/OPTAFRANZ)

BOLASPORT.COM - Bayern Muenchen tampil menggila dan Borussia Dortmund hancur tanpa Erling Haaland pada pekan ke-11 Bundesliga 2021-2022.

Pekan ke-11 Bundesliga 2021-2022 telah dilaksanakan pada Sabtu (6/11/2021) waktu setempat.

Lima pertandingan setidaknya dilaksanakan pada pekan ke-11 kali ini dan menyajikan sejumlah laga seru.

Laga pembuka mempertemukan antara Bayern Muenchen dan Freiburg di Stadion Allianz Arena, Sabtu (6/11/2021) waktu setempat atau malam hari WIB.

Bayern Muenchen yang bertindak sebagai tuan rumah jelas diunggulkan dalam laga kali ini.

Baca Juga: Kalau Robert Lewandowski Tak Menang Ballon d'Or 2021, Luis Suarez Akan Berikan Miliknya

Menurut data statistik Bundesliga yang dikutip BolaSport.com, Bayern Muenchen menguasai jalannya pertandingan dengan penguasaan bola mencapai 62 persen.

Tak hanya itu, Bayern Muenchen juga mampu melepaskan 29 tembakan dengan 11 di antaranya mengarah tepat ke gawang Freiburg.

Sementara itu, Freiburg hanya mampu melesakkan 14 tembakan dengan empat di antaranya menuju ke gawang Bayern Muenchen.

Bayern Muenchen sudah unggul lebih dulu pada menit ke-30 melalui gol Leon Goretzka.

Memanfaatkan umpan dari Thomas Mueller, Goretzka berhasil menceploskan bola ke gawang Freiburg.

Baca Juga: Bukan Lionel Messi, Ini Sosok Jagoan Legenda Barcelona di Ballon d'Or 2021

Di babak kedua, Bayern Muenchen tidak mengendurkan serangan mereka ke lini pertahanan Freiburg.

Hasilnya, penyerang andalan The Bavarian, Robert Lewandowski, mampu menggandakan keunggulan timnya.

Menerima umpan dari Leroy Sane, Lewandowski memperdaya kiper Freiburg, Mark Flekken.

Di sisa waktu babak kedua, Bayern Muenchen tak mampu menambah pundi-pundi gol mereka.

Malahan, Freiburg sukses memperkecil ketertinggalan pada menit ke-90+3 melalui aksi Janik Haberer.

Baca Juga: Agen Toni Kroos Prediksi Harga Erling Haaland Bisa Capai Hampir Rp5 Triliun

Hingga peluit panjang berbunyi, kemenangan 2-1 untuk Bayern Muenchen tidak berubah sama sekali.

Dengan kemenangan tersebut, Bayern Muenchen semakin tak terkejar di puncak klasemen sementara Bundesliga 2021-2022.

Saat ini, Bayern Muenchen mengoleksi 28 poin dari 11 laga yang sudah mereka jalani musim ini.

Tak hanya meraih poin penuh, Bayern Muenchen juga mencatatkan rekor gila pada tahun ini.

Dilansir BolaSport.com dari Opta Franz, Bayern Muenchen telah mencetak 100 gol di Bundesliga sepanjang 2021.

Baca Juga: Akan Jadi Sebuah Parodi kalau Robert Lewandowski Tak Pernah Menang Ballon d'Or

Bayern Muenchen hanya kalah dari FC Koeln yang mampu mencetak 101 gol dalam satu tahun kalender pada 1977 silam.

Di pertandingan lain, Borussia Dortmund gagal mengikuti jejak Bayern Muenchen untuk meraih kemenangan.

Dortmund harus takluk di tangan RB Leipzig dalam laga yang berlangsung di Stadion Red Bull Arena, Sabtu (6/11/2021) waktu setempat atau Minggu dini hari WIB.

Dortmund sudah kebobolan lebih dulu pada menit ke-29 lewat aksi Christopher Nkunku.

Di babak kedua, Dortmund sempat membalas melalui gol sang kapten, Marco Reus, pada menit ke-52.

Baca Juga: Dari 100 Laga Liga Champions, Lewandowski Lebih Gacor ketimbang Messi dan Ronaldo

Akan tetapi, Yussuf Poulsen menyudahi perlawanan Dortmund lewat golnya pada menit ke-68.

RB Leipzig sebenarnya berhasil menambah keunggulan mereka pada menit ke-74 lewat gol Nordi Mukiele.

Namun, gol Mukiele dianulir oleh wasit Felix Zwayer karena bek RB Leipzig itu lebih dulu berada pada posisi offside.

Hingga laga berakhir, skor 2-1 untuk kemenangan RB Leipzig tidak berubah sama sekali.

Dortmund memang tampil tanpa bintang mereka, Erling Haaland, pada laga tersebut.

Baca Juga: Lewandowski Hattrick Lagi, Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi Masih 2 Kali Lipat Lebih Jago

Haaland mengalami cedera fleksor pinggul dan berpotensi absen hingga tahun depan.

Berikut hasil dan klasemen Bundesliga yang dikutip BolaSport.com dari laman resmi Bundesliga:

  • Bayern Muenchen 2-1 Freiburg (Leon Goretzka 30', Robert Lewandowski 75'; Janik Haberer 90+3')
  • VfL Wolfsburg 1-0 Augsburg (Lukas Nmecha 14')
  • VfB Stuttgart 0-1 Arminia Bielefeld (Masaya Okugawa 19')
  • VfL Bochum 2-0 Hoffenheim (Soma Novothny 66', Milos Pantovic 90+7')
  • RB Leipzig 2-1 Borussia Dortmund (Christopher Nkunku 29', Yussuf Poulsen 68'; Marco Reus 52')

Klasemen oleh SofaScore LiveScore