Hasil UFC 268 - Kalahkan Zhang, Gelar Kelas Jerami Wanita Sukses Dipertahankan Namajunas

By Muhamad Husein - Minggu, 7 November 2021 | 11:52 WIB
Dua petarung kelas straweight wanita, Zhang Weili (kiri) dan Rose Namajunas. (TWITTER.COM/HAVEFUNOTI)

Baca Juga: UFC 268 - Rebut Kemenangan, Justin Gaethje Minta Laga Gelar Juara Kelas Ringan

Zhang melakukan balasan dan berhasil menjatuhkan Namajunas ke lantai. Posisi tersebut dimanfaatkan Zhang dengan berusaha melakukan kuncian kepada Namajunas. 

Petarung asal China itu lalu beridiri dan masih memegang kaki Namajunas. Dia menendang bagian tubuh Namajunas.

Namajunas bisa lolos dan kedua petarung kembali ke tengah oktagon. Saat ronde kesatu hampir berakhir, tendangan Namajunas membuat Zhang terjatuh. Namun dia masih bisa bangkit hingga bel berbunyi.

Ronde kedua lalu berjalan dengan alot lagi di awal pertandingan. Mereka masih menjaga jarak untuk mencari celah melakukan serangan.

Baca Juga: Hasil UFC 268 - Dominasi Pertarungan, Gaethje Raih Kemenangan atas Chandler

Zhang membuka serangan dengan menangkap Namajunas. Dia hampir berhasil menjatuhkannya, tapi Namajunas berhasil kabur dan menjauh.

Kali ini, lewat tendangan kaki, Zhang berhasil menjatuhkan Namajunas. Kini Zhang berusaha mengakhiri pertandingan dengan melakukan serangan pukulan dari atas.

Namajunas lalu berhasil keluar lagi. Dia membawa kembali pertarungan ke tengah oktagon lagi.

Zhang yang berusaha menangkap Namajunas malah berbalik dijatuhkan oleh Namajunas.