Hendri Susilo Ungkap Alasan Tak Pernah Mainkan Wonderkid Shin Tae-yong

By Ibnu Shiddiq NF - Sabtu, 13 November 2021 | 15:15 WIB
Dendy Sulistyawan (kiri) dan Genta Alparedo (kanan) tengah berlatih dalam pemusatan latihan timnas Indonesia di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 11 Mei 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Menyinggung soal Genta Alparedo yang tidak masuk dalam starting line-up ataupun cadangan, hendri Susilo angkat bicara.

Sebagai pelatih, Hendri Susilo mengaku lebih mengetahui kondisi pemainnya apakah bisa diturunkan apa tidak.

“Soal Genta meski pemain timnas, tentunya saya sebagai pelatih yang lebih tau dia. Dia perlu lebih bekerja keras lagi untuk nanti kita mainkan,” ucap Hendri.

Sementara itu, peluang Semen Padang melaju ke babak delapan besar Liga 2 2021 semakin menepis.

Baca Juga: Kiper Persib Minta Pemain Lupakan Torehan Gemilang di Awal Liga 1 2021

Mereka berpeluang merebut posisi kedua Grup A jika bisa menyapu tiga laga sisa dengan kemenangan.

Dengan harapan, tiga pesaingnya PSMS Medan, PSPS Riau, dan Tiga Naga tersandung di laga sisa.

Semen Padang berada di posisi kelima dengan 7 poin terpaut satu poin dari Tiga Naga, dua poin dari PSPS, dan tiga poin dari PSMS.

“Kita masih ada tiga laga sisa kedepannya. Peluang lolos tentu masih ada. Kita jalani laga sisa dengan apa yang terbaik yang bisa kita dapatkan,” ujar Hendri.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)