Pelatih Persebaya Sarankan Liga 1 Berhenti Apabila Ada Agenda Timnas Indonesia

By Mochamad Hary Prasetya - Sabtu, 20 November 2021 | 22:00 WIB
Aji Santoso dalam kesempatan pre match press conference pada Senin (22/3/2020) di Bandung. (Media Persebaya)

BOLASPORT.COM - Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, memberikan saran kepada PSSI.

Aji Santoso menyarankan agar kompetisi Liga 1 bisa berhenti terlebih dahulu apabila ada agenda timnas Indonesia.

PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator sejatinya sudah membuat jadwal Liga 1 agar tidak bentrok dengan agenda timnas Indonesia.

Namun, akibat pandemi Covid-19 membuat jadwal yang sudah tersusun menjadi berantakan.

Saran Aji Santoso itu agar pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, bisa mendapatkan pemain-pemain terbaiknya untuk membela tim Merah Putih.

Saat ini, Shin Tae-yong hanya diperbolehkan membawa maksimal dua pemain per klub Liga 1 untuk bermain di timnas Indonesia yang tampil di Piala AFF 2020.

Baca Juga: Lupakan Euforia Kemenangan, Bali United Fokus Tatap Big Match Lawan Persija

Keterbatasan dua pemain itu setelah adanya kesepakatan antara PSSI, PT LIB, dan 18 klub Liga 1.

Aji Santoso juga menyebut bahwa ini menjadi sebuah kerugian untuk Shin Tae-yong.