Manchester City Vs PSG - Sergio Ramos Berpotensi Jalani Debut

By Raka Kisdiyatma Galih - Selasa, 23 November 2021 | 10:00 WIB
Bek tengah Paris Saint-Germain, Sergio Ramos. (TWITTER.COM/ANI7II)

BOLASPORT.COM - Bek Paris Saint-Germain (PSG), Sergio Ramos, dilaporkan berpotensi menjalani debut saat timnya berhadapan dengan Manchester City.

PSG akan menyambangi markas Manchester City dalam matchday kelima Grup A Liga Champions 2021-2022.

Duel tersebut akan digelar di Etihad Stadium, Rabu (23/11/2021) waktu setempat atau Kamis pukul 03.00 WIB.

Laga melawan Man City berpotensi menjadi penampilan perdana Sergio Ramos dalam balutan seragam PSG.

Seperti diketahui, Ramos belum melakoni debut sejak didatangkan Les Parisiens dari Real Madrid secara cuma-cuma alis gratis pada bursa transfer musim panas 2021.

Baca Juga: Solskjaer Resmi Dipecat, Man United Justru Bisa Jadi Lebih Kuat

Cedera betis yang diderita palang pintu asal Spanyol itu memaksanya harus melewatkan banyak pertandingan di musim ini.

 

 

Kondisi tersebut sempat membuat Ramos dirumorkan bakal diputus kontraknya oleh PSG.

Namun, Ramos kini hampir pulih 100 persen.

Ramos juga sudah menjalani latihan bersama rekan-rekan satu timnya di Camp de Loges.

Menurut klaim dari RMC Sport yang dikutip BolaSport.com, Sergio Ramos akan masuk skuad PSG untuk melawan Man City.

Dalam laporan itu, Ramos sebenarnya sudah bisa dibawa ketika PSG berhadapan dengan Nantes di Liga Prancis, Sabtu (20/11/2021).

Baca Juga: Atletico Madrid Vs AC Milan - Imbang Bukan Pilihan, I Rossoneri Wajib Menang

Akan tetapi, PSG memilih untuk tidak mengambil risiko.

Kondisi tersebut membuat Ramos berpeluang melakoni debut bersama PSG di kandang The Citizens.

Jika akhirnya diturunkan, Ramos kemungkinan akan masuk pada babak kedua.

Baca Juga: Daftar Nomine Pemain Terbaik Dunia Versi FIFA - Tetap Ada Messi dan Ronaldo, Lewandowski Incar Gelar Beruntun