Hasil UECL - Wakil Slovenia Beri Kekalahan Pertama Antonio Conte Bareng Spurs Lewat Drama Kartu Merah dan Gol Menit Akhir

By Bagas Reza Murti - Jumat, 26 November 2021 | 02:44 WIB
Tottenham Hotspur mesti rela ditahan imbang wakil Slovenia, Mura dengan skor 1-1 saat bertanding di matchday kelima UEFA Conference League, Kamis (25/11/2021) atau Jumat dini hari WIB. (TWITTER.COM/THESPURSEXPRESS)

Saat hasil akhir laga seperti akan berakhir imbang, Spurs justru kebobolan di menit-menit akhir.

Tepatnya pada menit ke-90+4, pemain pengganti Amadej Marosa justru mencuri gol kemenangan.

Dalam sebuah serangan balik, ia menggocek Davinson Sanchez dan melepas sepakan.

Bola membentur Sanchez namun justru membuatnya masuk ke gawang Perluigi Gollini.

Baca Juga: Feeling Sudah Oke, Maverick Vinales Fokus Adaptasi dengan Aprilia Jelang MotoGP 2022

Skor 2-1 untuk kemenangan Mura bertahan hingga akhir.

Dengan kekalahan ini, Spurs harus menang di partai terakhir grup H melawan Rennes.

Ini juga jadi kekalahan pertama Antonio Conte sejak menukangi Spurs 4 November 2021 lalu.

  • Mura 2-1 Tottenham (Tomi Horvat 11', Amadej Marosa 90+4'; Harry Kane 72')

Starting XI

Mura (3-4-3): 69-Matko Obradovic; 21-Zan Karnicnik, 30-Jan Gorenc, 13-Marin Karamarko; 11-Ziga Kous, 14-Nik Lorbek, 7-Alen Kozar, 23-Klemen Sturm; 10-Tomi Horvat, 19-Nardin Mulahusejnovic, 3-Klemen Pucko

Pelatih: Ante Simundza

Tottenham Hotspur (3-4-2-1): 22-Pierluigi Gollini; 25-Japhet Tanganga, 14-Joe Rodon, 6-Davinson Sanchez; 29-Oliver Skipp, 28-Tanguy Ndombele, 2-Matt Doherty, 19-Ryan Sessegnon; 20-Dele Alli, 11-Bryan Gil; 10-Harry Kane

Pelatih: Antonio Conte

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)