3 Jurus yang Perlu Dikuasai Barcelona untuk Taklukkan Bayern Muenchen

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Selasa, 7 Desember 2021 | 08:15 WIB
Momen Serge Gnabry berhadapan dengan Gerard Pique pada pertemuan pertama Grup E Liga Champions 2021-2022. (TWITTER.COM/BARCA_BUZZ)

Musim lalu, pasukan Adi Huetter juga sukses menjinakkan Muenchen dengan skor 2-1.

Sementara itu, Augsburg juga sempat menaklukkan Di Roten di Bundesliga musim ini dengan kemenangan 2-1.

Baca Juga: Di Tengah Ketertarikan Man United, Erik Ten Hag Beri Sinyal Mau Tinggalkan Ajax

Augsburg bahkan bisa memimpin 2-0 atas Muenchen melalui gol-gol Mads Pedersen dan Andre Hahn di babak pertama.

Bayern Muenchen sendiri baru bisa memperkecil ketertinggalan melalui Robert Lewandowski.

TWITTER.COM/BARCAWELT
Borussia Moenchengladbach sempat membantai Bayern Muenchen dengan skor telak 5-0.

Dari tiga tim tersebut, kecuali Augsburg, Gladbach dan Frankfurt merupakan tim yang memiliki basis permainan yang mirip dengan Barcelona.

Keduanya memakai formasi 3-4-3 ketika sukses menjinakkan Die Roten.

Baca Juga: Peraih Golden Boy 2021 Percaya Diri Barcelona Bakal Berkembang Bersama Xavi

Skema tersebut sempat dipakai oleh Xavi Hernandez saat melawan Villarreal di Liga Spanyol.