Pelatih Tira Persikabo Beberkan Kunci Kemenangan atas Persiraja Banda Aceh

By Wila Wildayanti - Kamis, 9 Desember 2021 | 21:15 WIB
Striker Tira Persikabo, Ciro Alves (kiri), sedang menguasai bola dalam laga pekan keenam Liga 1 2021 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 2 Oktober 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Tira Persikabo berhasil meraih kemenangan 5-0 dengan mudah atas Persiraja Banda Aceh dalam laga pekan ke-16 Liga 1 2021/2022.

Laga antara Tira Persikabo melawan Persiraja Banda Aceh itu berlangsung di Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta, Kamis (9/12/2021).

Dalam laga ini, Tira Persikabo bisa meraih kemenangan melalui hattrick yang sukses dicetak oleh Ciro Alves.

Baca Juga: Piala AFF 2020 - Daftar Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Kamboja, Ryuji Utomo Masuk Starting Line-Up

Pemain asal Brasil itu dalam laga ini mencetak gol pada menit ke-9, setalah itu gol kedua tercipta dilesatkan pada menit ke-60.

Serta untuk gol terakhirnya lahir pada injury time, tepatnya pada menit ke-90.

Baca Juga: Marc Marquez Diharapkan Cepat Pulih Agar Bawa Honda Berjaya Lagi

Sedangkan untuk dua gol lainnya dicetak oleh Andy Setyo pada menit ke-40 dan Dimas Drajad menit ke-58.

Berkat kemenangan besar itu, tentu saja pelatih Tira Persikabo, Lestiadi kesenangan.

Baca Juga: Piala AFF 2020 - Daftar Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Kamboja, Ryuji Utomo Masuk Starting Line-Up

Menurutnya semua kemenangan ini berasal dari kerja keras semua pihak yang telah mendukung tim sejak awal.

“Tiga poin ini kami syukuri ya. Ini merupakan semua kerja keras pemain hingga dukungan manajemen atau ofisial,” ujar Lestiadi kepada awak media termasuk BolaSport.com seusai pertandingan.

Baca Juga: Mimpi Chan Peng Soon ke Olimpiade Paris 2024 Antar Dia Kembali ke Timnas

“Jadi tiga poin ini merupakan hasil kolaborasi dari semua pihak yang menginginkan Persikabo menang,” ucapnya.

Liestiadi menilai bahwa keberhasilan Persikabo meraih kemenangan karena semua pihak telah bekerja sama.

Baca Juga: Debut 1 Menit Lawan Youngs Boys, Wonderkid Man United yang Dikira Keturunan Indonesia Girang Bukan Main

Lestiadi juga tak lupa memuji kemampuan Ciro Alves yang telah mencetak hattrick.

Menurutnya Ciro telah menjalani pertandingan yang terbaik sehingga bisa mencetak hattrick untuk kedua kalinya dalam musim ini.

“Kunci kemenangan tim kita adalah kerja keras anak-anak semuanya dan tidak terlepas dari tiga gol atau skill individu dari Ciro Alves,” kata Lestiadi.

Baca Juga: Susunan Pemain - Skuad Persiraja Tak Banyak Berubah, Waktunya Tira Persikabo  Bangkit

"Tetapi kemenangan ini adalah kerja keras semua pemain yang tidak ingin kami kebobolan, tetapi bagaimana kami selalu menciptakan peluang-peluang yang terciptanya gol," tuturnya.

“Dan untuk hasil gol itu memang merupakan skill dari pemain kita ataupun usaha keras dari para pemain-pemain kita."

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)