Timnas Indonesia Ditahan Imbang Vietnam, Ketum PSSI dan Menpora Kompak Apresiasi Kinerja Skuad Garuda

By Abdul Rohman - Kamis, 16 Desember 2021 | 10:45 WIB
Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI), Zainudin Amali (kiri) dan Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan (kanan) nampak sedang memberikan keterangan kepada awak media dalam jumpa persnya di Kemenpora, Jakarta, 22 Oktober 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pertandingan ketiga Grup B Piala AFF 2020 antara timnas Indonesia dan Vietnam berakhir dengan skor 0-0 di Stadion Bishan, Singapura, Rabu (15/12/2021).

Timnas Indonesia dipaksa bermain bertahan oleh Vietnam.

Dari segi penguasaan bola, timnas Indonesia kalah dari Vietnam dengan perbandingan 31%- 69%.

Baca Juga: Eks Bek Liverpool: Atletico Madrid Terlalu Hebat untuk Manchester United

Menanggapi hasil yang diraih timnas Indonesia, Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan serta Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali, kompak memberikan apresiasi.

Dikatakan Mochamad Iriawan, perjuangan Evan Dimas dkk sangat luar biasa dengan torehan satu poin ini.

"Saya apresiasi ke anak-anak selama pertandingan, anak-anak main luar biasa, memang tadi berdiskusi dengan Indra Sjafri dan tim pelatih," ucap Iriawan.

Baca Juga: Sudah Percaya dengan Skuad Chelsea, Tuchel Tak akan Rekrut Pemain Baru

"Pelatih Vietnam (Park Hang-seo) menerapkan serangan total, kami memakai pola bertahan, memang ditekan terus, yang penting kami dapat poin," sambung pria yang akrab disapa Iwan Bule itu.

Senada dengan Iwan Bule, Zainudin Amali menyebut bahwa timnas Indonesia telah berjuang ekstra.