Meski Rampungkan Karantina, Elkan Baggott Juga Harus Penuhi Satu Syarat untuk Tampil Lawan Malaysia

By Bagas Reza Murti - Kamis, 16 Desember 2021 | 10:40 WIB
Elkan Baggott nampak ikut serta dalam pemusatan latihan timnas Indonesia di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 10 November 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Elkan Baggott tak cuma harus menyelesaikan karantina, namun juga memenuhi satu syarat agar bisa tampil melawan Malaysia, Minggu (19/12/2021) mendatang.

Elkan Baggott harus melakoni karantina usai dirinya berada satu pesawat dengan salah satu pasien COVID-19 varian Omicron, saat penerbangan dari Inggris ke Singapura pada 8 Desember 2021 lalu.

Elkan harus melakukan karantina 5 hari sesuai dengan peraturan pemerintah Singapura sejak 13 Desember 2021.

Kejadian itu membuat Elkan mesti absen membela timnas Indonesia dalam laga melawan Vietnam, Rabu (15/12/2021).

Kasus Elkan Baggott ini berbeda dengan keajdian yang dialami oleh penyerang Malaysia, Safawi Rasid.

Baca Juga: Elkan Baggott Puji Alfeandra Dewangga yang Tampil Solid Saat Raih 1 Poin dari Vietnam

Safawi Rasid masih bisa membela Malaysia meski rekan satu kamarnya dinyatakan positif COVID-19.

Pemerintah Singapura tidak meminta Safawi Rasid untuk karantina, melainkan hanya masuk dalam pengawasan saja.

Sekjen PSSI, Yunus Nusi mengakui bila varian Omicron yang membuat pemerintah Singapura membedakan perlakuan kepada Baggott dan Safawi.