Hasil Liga Spanyol - Sempat Kena Comeback dan Nyaris Gagal Menang, Barcelona Diselamatkan Bocah 19 Tahun

By Ade Jayadireja - Minggu, 19 Desember 2021 | 02:28 WIB
Para pemain Barcelona merayakan kemenangan atas Elche di Camp Nou. (TWITTER.COM/LALIGA)

BOLASPORT.COM - Berkat Nico Gonzalez, Barcelona sukses mencuri tiga angka dari Elche di kandang sendiri.

Barcelona melalui laga dramatis saat menjamu Elche pada jornada ke-18 Liga Spanyol 2021-2022.

Bertanding di Camp Nou, Sabtu (18/12/2021) atau Minggu dini hari WIB, mereka susah payah meriah kemenangan 3-2.

Kemenangan Blaugrana dipastikan oleh gelandang berusia 19 tahun, Nico Gonzalez.

Adapun dua gol tim tuan rumah lainnya datang dari Ferran Jutgla dan Gavi.

Sementara itu, Elche sempat melakukan comeback berkat torehan Jose Antonio Morente serta Pere Milla.

Baca Juga: Target Promosi ke Liga 2, Klub Liga 3 Datangkan Eks Pelatih Persija dan Persebaya

Jalannya pertandingan

Blaugrana tampil sangat ofensif dengan menebar 19 tembakan.

Catatan tersebut sangat timpang dengan milik Elche (lima shot).

Barcelona memerlukan waktu 16 menit untuk membuka keunggulan.

Gol pertama tim tuan rumah diciptakan oleh Jutgla lewat sundulan dari situasi sepak pojok.

Ini menandai gol perdana Jutgla untuk tim senior Barca.

Hanya dua menit berselang, keunggulan Blaugrana bertambah jadi 2-0 setelah tembakan mendatar Gavi bersarang di pojok gawang kawalan Edgar Badia.

Kubu Elche bukanlah tanpa perlawanan.

Menginjak menit ke-23, tim tamu menciptakan peluang emas ketika Enzo Roco mendapat ruang menembak di depan gawang.

Namun, upaya dari bek berusia 29 tahun itu malah membuat bola melayang di atas mistar.

Barcelona kembali membuat teror pada menit ke-27 melalui sepakan mendatar Jutgla yang kemudian dimentahkan oleh kiper Edgar Badia.

Gavi mencoba peruntungan dari dalam kotak penalti pada menit ke-44, tetapi upayanya diblok oleh pemain belakang Elche.

Tak ada gol tambahan hingga babak pertama selesai.

Baca Juga: Trilogi Masih Mungkin Terjadi, Nate Diaz Ajukan 2 Syarat untuk Conor McGregor

Selepas turun minum, terjadi kejutan. Elche melakukan comeback dalam waktu singkat.

Tim tamu memangkas selisih skor menjadi 1-2 berkat gol  Jose Antonio Morente pada menit ke-62.

Satu menit kemudian, Elche menyamakan kedudukan usai sundulan Pere Milla gagal dihalau kiper Marc-Andre ter Stegen.

Dua gol Elche membuat pasukan Barcelona terlecut untuk menyerang.

Hasilnya, Nico Gonzalez menjadi pahlawan Barcelona dengan sumbangan sebiji gol pada menit ke-85.

Gol penentu tersebut berawal dari umpan Gavi, lalu diterima Nico, dan diteruskan dengan sepakan mendatar yang membuat bola bersarang di sudut gawang Elche.

Barcelona mampu mempertahankan keunggulan hingga terdengan bunyi panjang peluit.

Barcelona 3-2 Elche (Ferran Jutgla 16', Gavi 18', Nico Gonzalez 85';  Jose Antonio Morente Morente 62', Pere Milla 63').

Barcelona: 1-Marc-Andre ter Stegen, 4-Ronald Araujo, 5-Sergio Busquets, 7-Ousmane Dembele, 15-Clement Lenglet, 18-Jordi Alba, 21-Frenkie de Jong, 24-Eric Garcia, 29-Ferran Jutgla, 30-Gavi, 33-Abde Ezzalzouli

Pelatih: Xavi Hernandez

Elche: 13-Edgar Badia, 22-Johan Mojica, 4-Diego Gonzalez, 3-Enzo Roco, 14-Helibelton Palacios, 16-Fidel, 21-Omar Mascarell, 23-Ivan Marcone, 17-Josan Ferrandez, 9-Lucas Boye, 12-Lucas Perez

Pelatih: Francisco