Piala AFF 2020 - Shin Tae-yong Nilai Taktiknya Tidak Berjalan Maksimal saat Lawan Singapura

By Lukman Adhi Kurniawan - Kamis, 23 Desember 2021 | 08:20 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sedang mengamati para pemainnya di Lapangan B, Senayan, Jakarta, 9 November 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Di lapangan, pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, menjelaskan jika satu instruksinya kurang berjalan.

Menurutnya, dia meminta bermain agresif dan lebih banyak memberikan tekanan ke lawan.

Selain itu, pelatih asal Korea Selatan ini mendorong Skuad Garuda untuk meningkatkan intensitas seperti saat melawan Malaysia.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Spanyol - Atletico Madrid Hat-trick Kalah, Real Madrid Kedinginan di Puncak

Namun, skema ini tidak berjalan sesuai rencana dan mereka terlihat lebih sering tertekan terutama babak kedua.

"Saya pikir kami tidak bermain terlalu agresif (keras). Saat pertama kali tiba, saya lihat pemain tidak bermain agresif."

"Saya memang menginginkan pemain tampil agresif namun tidak sampai membuat lawan cedera."

"Kami tetap menghormati pemain lawan di lapangan," kata Shin Tae-yong pada sesi jumpa pers yang dihadiri BolaSport.com.

Baca Juga: Hasil Lengkap Piala Liga Inggris - Diwarnai Spirit Keajaiban Istanbul, Liverpool Tantang Arsenal di Semifinal

Shin Tae-yong mengaku bahwa satu alasan taktik tersebut tidak berjalan adalah karena tim terlihat kelelahan.