Lolos Dramatis ke Final Piala AFF 2020, Saatnya Timnas Indonesia Jadi yang Terbaik

By Wila Wildayanti - Minggu, 26 Desember 2021 | 07:40 WIB
Timnas Indonesia vs Singapura (PSSI)

BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia lolos ke final Piala AFF 2020 dengan hasil dramatis menang agregat 5-3 atas Singapura di semifinal.

Pada pertemuan pertama semifinal Piala AFF 2020, timnas Indonesia meraih hasil imbang 1-1 melawan Singapura.

Setelah itu, pada leg kedua, timnas Indonesia menang 4-2 melalui waktu tambahan dalam laga yang berlangsung di Stadion Nasional, Singapura, Sabtu (25/12/2021).

Baca Juga: Piala AFF 2020 - Statistik Gila Saat Timnas Indonesia Kalahkan Singapura

Skuad Garuda sukses meraih kemenangan melalui gol Ezra Walian pada menit ke-11, Pratama Arhan (87’), gol bunuh diri Shawal Anuar (91’), dan Egy Maulana Vikri (105+2’).

Sementara dua gol Singapura dicetak Song Ui-young (45+4) dan Shahdan Sulaeman (74').

Baca Juga: Roberto Mancini Bicara Peluang Timnas Italia Lolos ke Piala Dunia 2022

Dengan hasil itu, timnas Indonesia berhak lolos ke final Piala AFF 2020.

Namun, kemenangan timnas Indonesia pada laga kali ini sangat membekas untuk semua pencinta sepak bola Tanah Air.

Baca Juga: Gol Cepat Ezra Walian Buka Keunggulan Timnas Indonesia atas Singapura

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, turut merasakan ketegangan pertandingan antara timnas Indonesia melawan Singapura.

Sejak babak pertama, pertandingan sudah sangat menegangkan hingga akhirnya laga berakhir imbang 2-2 di mana pada akhir babak kedua, Singapura mendapatkan tendangan penalti.