Francesco Bagnaia Sudah Pastikan 1 Rival pada MotoGP 2022, Marc Marquez Lewat

By Fauzi Handoko Arif - Kamis, 30 Desember 2021 | 21:15 WIB
Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia, saat mengaspal pada MotoGP Americas 2021 di Circuit of the Americas, Austin, Texas. (TWITTER.COM/DUCATICORSE)

 

BOLASPORT.COM - Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia, telah melihat sosok yang akan menjadi rival pada MotoGP 2022.

Francesco Bagnaia mencoba untuk membuka lembaran baru usai usaha untuk menjadi juara dunia MotoGP 2021 gagal.

Kegagalan tersebut membuat pembalap Italia itu belajar dan mendapat pengalaman sensasi menjadi penantang gelar.

Bagnaia gagal menjadi kampiun setelah dikalahkan pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, dengan selisih 26 poin di papan klasemen.

Baca Juga: Viktor Axelsen Akan Mulai Latihan di Dubai, tetapi Masih Tunggu Loh Kean Yew Datang

Setelah kegagalan tersebut, Bagnaia memperbarui semangat dan mentalnya dalam menyongsong MotoGP 2022.

Kendati menargetkan gelar pada MotoGP 2022, Bagnaia tetap sadar bahwa Fabio Quartararo tetap menjadi momok yang harus dikalahkan.

Pasalnya Bagnaia menilai Fabio Quartararo akan kembali menjadi sosok yang merepotkan dalam persaingan perebutan gelar.

Baca Juga: Marc Marquez Dituding Jadi Masalah yang Serius bagi Repsol Honda