Cristiano Ronaldo Tidak Bahagia dengan Pencapaian di Manchester United

By Lariza Oky Adisty - Sabtu, 1 Januari 2022 | 23:50 WIB
Cristiano Ronaldo tampil sebagai starter saat Manchester United melawat ke markas Newcastle United di Stadion St James' Park dalam pertandingan pekan ke-19 Liga Inggris 2021-2022 pada Senin (27/12/2021) waktu setempat itu (TWITTER.COM/SQUAWKA)

“Mari, malam Tahun Baru menjadi titik balik musim ini. Ayo kita sama-sama menyambut 2022 dengan semangat lebih tinggi dan mentalitas lebih kuat,” kata Ronaldo. 

“Ayo kita sama-sama mencapai puncak, menggapai bintang, serta membawa Man United kembali ke posisi yang sepantasnya.” 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Cristiano Ronaldo (@cristiano)

“Bergabunglah dengan Man United. Kami semua mengandalkan Anda!” ucap Ronaldo melanjutkan.

Manchester United menutup 2021 dengan kemenangan 3-1 atas Burnley dalam laga pekan ke-20 Premier League di Stadion Old Trafford, Kamis (30/12/2021).

Skuad asuhan Ralf Rangnick mencetak gol via Scott McTominay (menit ke-8), lesakan bunuh diri Ben Mee (27’), dan Cristiano Ronaldo (35'). 

Burnley bisa membalas lewat Aaron Lennon pada menit ke-38.

Manchester United akan kembali turun bertanding melawan Wolverhampton Wanderers pada laga pekan ke-21 Liga Inggris di Old Trafford, Senin (3/1/2022) waktu setempat atau Selasa pukul 00.30 WIB.