Jawaban Bos Bali United Soal Gaji Rp 7 Miliar Irfan Jaya

By Ibnu Shiddiq NF - Senin, 3 Januari 2022 | 21:45 WIB
Pemain timnas Indonesia, Evan Dimas dan Irfan Jaya, merayakan gol ke gawang Kamboja dalam laga Piala AFF 2020, Kamis (9/12/2021). (Media PSSI)

BOLASPORT.COM - Bos Bali United, Yabes Tanuri, angkat bicara terkait ketertarikan merekrut winger timnas Indonesia Irfan Jaya dengan imbalan gaji fantastis.

Nama Irfan Jaya santer dibicarakan penggemar sepak bola tanah air di bursa transfer paruh musim Liga 1 2021-2022.

Hal ini tak lepas berkat penampilan impresif pemain asal Bantaeng, Sulawesi Selatan di musim ini.

Di level klub, Irfan Jaya menjadi top skorer PSS Sleman dengan mengemas enam gol.

Sayangnya, kebersamaan Irfan Jaya dan PSS Sleman tak berlangsung lama.

Baca Juga: Egy Maulana Vikri Hapus FK Senica di Medsos, Pulang ke Indonesia Menyusul Kontrak Baru yang Belum Jelas

Irfan Jaya memutuskan hengkang dari PSS pada jendela transfer putaran pertama Liga 1 2021-2022.

Dia juga berhasil mengantarkan timnas Indonesia menembus final Piala AFF 2020.

Meskipun gagal mempersembahkan gelar juara, penampilan Irfan Jaya di Piala AFF edisi ke-13 ini tetap menuai banyak pujian.

Irfan Jaya tercatat sebagai pemain timnas Indonesia tersubur dengan torehan tiga gol.