Andre Onana Tes Medis di Inter Milan, 100 Persen Gabung Jadi Pemain Gratisan, Barcelona Diabaikan

By Beri Bagja - Selasa, 4 Januari 2022 | 20:30 WIB
Andre Onana bergabung dengan Inter Milan musim 2022/23 selepas kontraknya habis di Ajax Amsterdam. (TWITTER.COM/FABRIZIOROMANO)

BOLASPORT.COM - Andre Onana jalani tes medis di Inter Milan, disebut sudah 100 persen bakal gabung per musim depan setelah habis kontrak di Ajax Amsterdam.

Kepindahan Andre Onana dari Ajax Amsterdam ke Inter Milan mendekati pengesahan akhir.

Selasa (4/1/2022) pagi waktu lokal, penjaga gawang asal Kamerun tersebut tepergok berada di Milano guna menjalani agenda tes medis.

Dikutip BolaSport.com dari Mundodeportivo, Andre Onana sudah lolos pemeriksaan kesehatan, tetapi tidak akan langsung memperkuat Inter Milan.

Dia akan menghabiskan sisa komitmennya bersama Ajax hingga akhir musim ini.

Baru pada bursa transfer musim panas nanti, Andre Onana hengkang ke Inter Milan dengan status agen bebas alias gratis setelah kontraknya usai di Ajax per Juni 2022.

Baca Juga: KALEIDOSKOP 2021 - Inter Milan Juara Liga Italia, Dinasti Juventus Hancur Sendiri oleh Sang Pendiri

Pakar mercato kondang Fabrizio Romano sudah melabeli transfer ini "here we go", yang biasanya 99 persen akurat atau bisa dipastikan bakal terjadi.

Romano juga mengeklaim bahwa Andre Onana menyetujui kesepakatan verbal dengan Inter sejak Juli tahun lalu dan 100 persen bakal mendarat ke tim juara bertahan Liga Italia.

Setelah tes medis kelar dilakukan, pengesahan tinggal menunggu ritual teken kontrak, yang dikabarkan berdurasi 5 tahun.

Sebelum sepakat ke Inter Milan, pemain berusia 25 tahun itu juga dikaitkan dengan klub lamanya, Barcelona.

Onana merupakan jebolan akademi Barca, La Masia, sebelum dicomot Ajax pada 2015.

Namun, Barcelona diabaikan dan I Nerazzurri tetap menjadi pilihan utamanya.

TWITTER.COM/FABRIZIOROMANO
Andre Onana (kanan) tepergok berada di Milano untuk tes medis jelang bergabung dengan Inter Milan per musim 2022/23.

Di tim senior Ajax, dia menghabiskan lima musim terakhir dengan koleksi 205 penampilan di berbagai ajang. 

Akan tetapi, karier Onana tersendat karena tersangkut kasus doping.

Pada Februari 2021, Kiper Terbaik Afrika 2018 itu dihukum larangan bermain 12 bulan oleh UEFA akibat menggunakan Furosemide, zat terlarang yang masuk kategori substansi doping.

Baca Juga: Sarung Tangan dan Sepatu Kiper Ajax Amsterdam Sempat Beli di Depok

Onana mengaku tak sengaja mengonsumsi zat itu karena keliru meminum obat milik istrinya.

Seusai mengajukan banding, hukumannya dipotong menjadi 9 bulan dan berakhir per November tahun lalu.

Bagi Inter Milan, mereka dipuji karena sukses mengamankan kiper sekelas Onana secara gratis sebagai penerus kapten Samir Handanovic, yang kini berusia 37 tahun.

Setelah semua proses administrasi beres, Andre Onana baru efektif membela Inter Milan mulai kompetisi musim 2022-2023.