Valentino Rossi Tak Bisa Lupakan Mantan Pembalap asal Jepang Ini

By Wahid Fahrur Annas - Kamis, 6 Januari 2022 | 16:20 WIB
Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, pada seri balap MotoGP Aragon 2021 di Sirkuit MotorLand Aragon. (MOTOGP.COM)

Seperti diketahui, salah satu 'guru' Rossi ketika bertarung di kelas GP125 adalah Haruchika Aoki.

Sebelum munculnya julukan fenomenal seperti sekarang ini The Doctor untuk Valentino Rossi.

Baca Juga: Didatangi Arwah Marco Simoncelli, Pemuda Italia Sadar dari Koma

Nyatanya pembalap MotoGP Italia ini lebih dulu dikenal dengan panggilan Rossifumi yaitu gabungan dari Rossi dan Norifumi.

Hal ini, tak terlepas dari beberapa pembalap Jepang yang memberikan pengaruh besar pada awal karir Valentino Rossi di ajang World GP.

Setelah menyaksikan balapan Norick Abe pada debut 500cc pada 1994 di Sirkuit Suzuka, Jepang. Rossi langsung merasa kagum atas gaya balap Abe.

“Saya tergila-gila padanya. Saya masih ingat menonton balapan ini dan saat itu juga berpikir, Saya ingin menjadi pembalap GP,” terangnya.

Baca Juga: Sulit Tinggalkan MotoGP, Valentino Rossi Bangga Telah Ukir Cerita Manis

“Saya telah melihat balapan Abe mungkin 1000 kali. Dia sangat hebat,” kata Rossi.

“Ketika Norick meninggal dalam kecelakaan lalu lintas pada tahun 2007, itu sangat buruk. Itu sangat menyedihkan, karena dia juga orang yang sangat baik,” tutur Rossi.