Ralf Rangnick Terkejut Lihat Penampilan Tim-tim Gurem Liga Inggris

By Lariza Oky Adisty - Jumat, 14 Januari 2022 | 23:45 WIB
Pelatih Manchester United, Ralf Rangnick. (FOOTBALL DAILY)

BOLASPORT.COM - Penampilan tim-tim medioker dan papan bawah Liga Inggris pada musim 2021-2022 membuat pelatih interim Manchester United, Ralf Rangnick

Manchester United akan bertamu ke kandang Aston Villa pada lanjutan Liga Inggris di Stadion Villa Park, London, Sabtu (15/1/2022) atau Minggu dini hari WIB. 

Di klasemen sementara Liga Inggris, Manchester United menduduki urutan ketujuh klasemen sementara. 

Adapun Aston Villa berada pada urutan ke-14. 

Pelatih interim Manchester United, Ralf Rangnick mengatakan bahwa dirinya terkejut dengan penampilan tim-tim papan bawah Liga Inggris

Sebab, Ralf Rangnick lebih terbiasa di Liga Jerman yang hierarkinya lebih jelas ketika tim papan atas seperti Bayern Muenchen jarang kalah oleh tim zona degradasi dan sekitarnya. 

"Yang membuat saya terkejut di Liga Inggris adalah tim peringkat bawah sangat menguras fisik, punya taktik yang apik, dan bermain sangat disiplin," kata Rangnick, seperti dikutip BolaSport.com dari Daily Mail.

"Di Liga Inggris, bermain melawan tim papan bawah tidak pernah mudah. Tim-tim elite bisa kalah." 

Baca Juga: Legenda Man United Dianggap Sengaja Ikut Mematikan Karier Pogba

"Sementara itu, di Jerman, kalau Bayern Muenchen bermain melawan 10 tim papan bawah berturut-turut, mereka akan menang 8-9 kali," ujar Rangnick. 

Ketangguhan lawan-lawan Man United yang disebut Ralf Rangnick sebagai salah satu alasan Setan Merah butuh waktu untuk kembali ke trek kemenangan. 

TWITTER.COM/MANUTD
Penyerang Manchester United, Mason Greenwood, berduel dengan bek Wolves, Marcal, pada laga pekan ke-21 Liga Inggris 2021-2022, Senin (3/1/2022).

"Saya tahu kalau perubahan tidak bisa terjadi dalam semalam. Mengubah Man United adalah pekerjaan yang berlangsung terus menerus," sambung Rangnick.

"Akan tetapi, Man United sudah menunjukkan bisa kebobolan lebih sedikit dibanding dua minggu lalu."

Baca Juga: Soal Masa Depan Paulo Dybala, Massimiliano Allegri Pasrahkan Segalanya ke Juventus

"Kunci kebangkitan Man United adalah mengendalikan permainan. Kami sudah mencoba melakukannya, tetapi selalu bisa lebih baik."

"Salah satu tugas kami adalah harus mencari formasi terbaik. Man United harus memastikan punya pemain paling fit di lapangan." 

"Artinya, Man United harus mengubah formasi di tengah laga, atau antara satu pertandingan ke pertandingan lain." 

"Pekerjaan di Man United masih berjalan. Masih ada hal yang harus kami perbaiki," tutur eks pelatih RB Leipzig tersebut melanjutkan.