Honda Disarankan Kembangkan Motor Model Pol Espargaro Dkk, Marc Marquez Tetap Bisa Menang Kok

By Fauzi Handoko Arif - Selasa, 18 Januari 2022 | 16:15 WIB
Dua pembalap Repsol Honda, Marc Marquez (kiri) bersama Pol Espargaro usai finis pertama dan kedua pada balapan seri ke-16 MotoGP Emilia Romagna 2021 di Sirkuit Misano, Italia, Minggu (24/10/2021). (TWITTER.COM/HRC_MOTOGP)

  

BOLASPORT.COM - Chicho Lorenzo memberi tanggapan atas situasi yang membuat Honda nihil prestasi tanpa Marc Marquez di MotoGP.

Marc Marquez merupakan pembalap andalan Honda, sehingga wajar apabila terlalu diistimewakan.

Misalnya dalam kasus tertentu, Honda dianggap mengembangkan motor RC213V khusus disesuaikan dengan gaya membalap Marc Marquez.

Atas perilaku istimewa dari Honda tersebut, pembalap Spanyol itu sukses berprestasi di MotoGP.

Baca Juga: Penerapan Sistem Gelembung Berlaku Bagi Penonton MotoGP Indonesia 2022

Total enam gelar MotoGP telah disabet Marquez sejak bergabung dengan Honda pada 2013.

"Di Honda, situasi mereka mengembangkan sebuah motor khusus untuk Marc Marquez," kata Chicho Lorenzo, dilansir BolaSport.com dari Motosan.

"Situasi tersebut telah berlangsung lama dan juga tidak ada yang berhasil menang dengan motor itu selain Marquez."

"Dan hasil bagus lainnya bisa dihitung dalam hitungan tangan dan Anda memiliki setengah hasilnya tanpa Marc Marquez," katanya menambahkan.