Curi 3 Poin dari Markas Brentford, Man United Ukir Rekor Fantastis di Liga Inggris

By Raka Kisdiyatma Galih - Kamis, 20 Januari 2022 | 07:45 WIB
Scott McTominay, Bruno Fernandes, dan Marcus Rashford merayakan gol ke gawang Brentford pada pekan ke-17 Liga Inggris 2021-2022 di Brentford Community Stadium, Rabu (19/1/2022). (TWITTER.COM/SQUAWKA)

BOLASPORT.COM - Manchester United mengukir rekor spesial di Liga Inggris usai sukses mencuri tiga poin dari markas Brentford.

Manchester United menyambangi rumah Brentford dalam laga tunda pekan ke-17 Liga Inggris 2021-2022.

Duel tersebut digelar di Brentford Community Stadium, Kamis (20/1/2022) dini hari WIB.

Hasilnya, Manchester United sukses menekuk tuan rumah dengan skor 3-1.

Menurut data dari situs resmi Premier League, Man United lebih mendominasi jalannya pertandingan dengan penguasaan bola mencapai 57,8 persen.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Inggris - Man United Jago Tandang, Harry Kane Cetak 250 Gol

Namun, Manchester United hanya mampu melepaskan 4 tembakan tepat ke gawang Brentford dari 12 percobaan yang dilakukan.

Sementara itu, Brentford justru berhasil melesakkan 8 tembakan tepat ke gawang Manchester United dari total 18 tembakan.

Tiga gol Setan Merah masing-masing dicetak oleh Anthony Elanga (menit ke-55), Mason Greenwood (62'), dan Marcus Rashford (77').

Adapun Brentford hanya mampu membalas lewat Ivan Toney (85').

Selain mendapatkan tiga poin, kemenangan di kandang Brentford ini juga membawa Cristiano Ronaldo cs mengukir rekor fantastis di Liga Inggris.

Baca Juga: Dua Penyerang Alternatif bagi Barcelona Jika Gagal Angkut Erling Haaland

Dikutip BolaSport.com dari Opta Joe, Manchester United menjadi tim pertama yang meraih 300 kemenangan tandang dalam sejarah Liga Inggris.

Sayangnya, hasil positif ini belum mampu mendongkrak posisi Man United dari urutan ke-7 klasemen Liga Inggris.

Manchester United memiliki poin sama dengan Arsenal yang berada di peringkat ke-6, yakni 35 poin.

Namun, Man United kalah dalam hal selisih gol.