Datangkan Pelatih asal Korea Selatan, Timnas Malaysia Bantah Ikuti Jejak Indonesia dan Vietnam

By Arif Setiawan - Minggu, 23 Januari 2022 | 13:00 WIB
Kim Pan-gon resmi ditunjuk sebagai Pelatih Baru Tim Nasional Malaysia Menggantikan Tan-Cheng Hoe. (FA Malaysia)

BOLASPORT.COM - Setelah Tan Cheng Hoe mengundurkan diri, timnas Malaysia resmi menunjuk Kim Pan-gon sebagai pelatih.

Hal tersebut diumumkan pada Jumat (21/1/2022).

Sebagai informasi, Kim Pan-gon merupakan pelatih asal Korea Setalan.

Kehadiran Kim Pan-gon pun membuat timnas Malaysia dikabarkan mengikuti jejak Indonesia dan Vietnam.

Seperti yang diketahui, baik timnas Indonesia dan Vietnam sudah terlebih dahulu dipimpin oleh pelatih asal Korea Selatan.

Baca Juga: Ketua PSSI Bongkar Cara Kerja Mafia Bola dan Bandar di Liga Indonesia

Di timnas Indonesia ada Shin Tae-yong.

Sedangkan timnas Vietnam memiliki Park Hang-seo.

Akan tetapi kabar ini langsung dibantah oleh Presiden FAM (Asosiasi sepakbola Malaysia), Hamidin Amin.

Baca Juga: Hasil UFC 270 - Amuk Dewa Perang, Bayi Pembunuh Menangis di Episode Ketiga

Hamidin Amin menegaskan jika ditunjuknya Kim Pan-gon karena tidak meniru langkah timnas Indonesia dan Vietnam.

Menurutnya, Kim Pan-gon merupakan pilihan terbaik untuk timnas Malaysia dari beberapa nama kandidat yang ada.

"Ada juga calon dari Jepang tapi kami melakukan penelitian, dengan koneksi kami, dievaluasi dan singkatnya dia (Pan Gon) saat ini yang terbaik," kata Hamidin Amin, dilansir BolaSport.com dari nst.com.my.

Baca Juga: Debut Manis Witan Sulaeman untuk FK Senica, Main 90 Menit, Lakukan Pressing Berujung Gol dan Menang

"Kriteria penunjukan tidak menjami kualifikasi langsung ke Piala Asia."

"Tetapi diantara mereka yang tersedia dialah yang menurut kami paling memenuhi syarat untuk membawa kami naik ke level Asia," ujarnya.

Sementara itu, Kim Pan-gon mendapatkan kontrak dua tahun dengan opsi perpanjangan dua tahun pula.

Baca Juga: Jurnalis Polandia: Lechia Gdansk dan FK Senica Sama-sama Untung dari Transfer Witan Sulaeman, Faktornya Egy Maulana Vikri

Dalam kesempatan kali ini Kim Pan-gon tak datang sendiri.

Pelatih berusia 52 tahun membawa empat asisten.

MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM
Presiden FAM, Hamidin Mohd Amin, di SUGBK, Kamis (5/9/2019).

Rinciannya yakni pelatih kiper, asisten teknis, analis permainan dan pelatih fisik.

Baca Juga: Luis Milla dan Kompatriot Shin Tae-yong Masuk Kandidat Pelatih Baru Timnas Singapura

"Kami perlu memberinya kesempatan karena kontraknya 2+2 (dua tahun ditambah dua tahun perpanjangan)," ucap Hamidin Amin.

"Jadi dari sana kita lihat saja."

"Kami ingin loos ke Piala Asia 2023," tuturnya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)