Ompong Lagi, Arsenal Ulangi Rekor Bapuk 17 Tahun Silam

By Guntur Aji Bayu Riyanto - Senin, 24 Januari 2022 | 17:00 WIB
Arsenal menghadapi Burnley dalam laga pekan ke-23 Liga Inggris 2021-2022 di Stadion Emirates pada Minggu (23/1/2022) pukul 21.00 (TWITTER.COM/PREMIERLEAGUE)

BOLASPORT.COM - Arsenal mengulangi rekor bapuk 17 tahun silam usai kembali ompong ketika melawan Burnley dalam lanjutan Liga Inggris 2021-2022.

Arsenal menjamu Burnley di Emirates Stadium pada laga pekan ke-23 Liga Inggris 2021-2022, Minggu (23/1/2022).

Bertindak sebagai tuan rumah, Arsenal hanya bisa memetik 1 poin di hadapan 59 ribu suporter yang memadati Emirates Stadium.

Padahal, menurut data statistik laman resmi Premier League, Arsenal mampu mendominasi pertandingan dengan penguasaan bola mencapai 75,7 persen.

Dari segi peluang, Arsenal juga berhasil menciptakan total 20 tembakan melawan Burnley.

Baca Juga: Lepaskan Operan Pendek 619 Kali Kontra Alaves, Tiki-taka Barcelona Mulai Kembali?

Meski banyak tembakan yang diciptakan, tetapi hanya ada 5 yang mengarah tepat sasaran ke gawang Burnley.

Sementara itu, Burnley cuma melepaskan 10 tembakan dan hanya 1 yang mengarah ke gawang Arsenal.

Dengan hasil tersebut, Arsenal pun gagal kembali ke empat besar klasemen Liga Inggris 2021-2022.

Tambahan satu poin dari laga melawan Burnley tak mengubah posisi Arsenal di peringkat keenam.