Ousmane Dembele Gagal Pergi, Barcelona Dibikin Frustrasi

By Rebiyyah Salasah - Rabu, 2 Februari 2022 | 01:00 WIB
Winger Barcelona, Ousmane Dembele. (TWITTER.COM/REDDUPDATES)

Menurut laporan jurnalis Italia sekaligus pakar transfer terkemuka, Fabrizio Romano, Barcelona tidak berhasil membuat kesepakatan dengan PSG soal Dembele. 

Baca Juga: Xavi bak Jilat Ludah Sendiri karena Boyong Aubameyang ke Barcelona

Selain itu, Romano juga melaporkan bahwa Barcelona tidak tertarik dengan tawaran pertukaran dari Arsenal

"Ousmane Dembele bertahan di Barcelona. Dia tidak pernah benar-benar dekat untuk menandatangani kontrak dengan klub mana pun Januari ini," cuit Romano pada Selasa (1/2/2022) pagi WIB. 

Meski terkesan bahwa Dembele mengalami nasib sial pada bursa transfer musim dingin 2022 karena dibuang Barcelona dan tidak ada klub yang mau menampungnya, Joan Laporta mengungkapkan hal berbeda. 

Presiden Barcelona itu mengeklaim bahwa Dembele sendiri yang memutuskan untuk tetap tinggal di Camp Nou. 

Pihak klub dibuat frustrasi lantaran Dembele tak mau memperbarui kontraknya atau meninggalkan klub hingga bursa transfer ditutup. 

Baca Juga: Nasib Miris Dembele pada Deadline Day: Sudah Diusir Barcelona, Tak Ada Klub Lain yang Mau Menampungnya

Padahal, menurut Laporta, Barcelona menerima tawaran dari klub Liga Inggris yang tertarik untuk mendapatkan jasa Dembele. 

"Kami memberinya tawaran perpanjangan (kontrak) yang sangat bagus," kata Laporta, dikutip BolaSport.com dari Marca.