Karena Ini, Casey Stoner Lebih Merana Dibanding Marc Marquez dan Valentino Rossi

By Agung Kurniawan - Jumat, 4 Februari 2022 | 09:00 WIB
Mantan pembalap MotoGP, Casey Stoner, di sela konferensi pers menjelang MotoGP Algarve 2021, Portugal (MOTOGP.COM)

TWITTER.COM/MGT_RADIO
Marc Marquez (kiri) dan Valentino Rossi (kanan).

Selain itu, Casey Stoner merasa muak dengan tekanan dan berbagai kegiatan lain yang cukup mengganggu privasinya.

Casey Stoner secara terang-terangan mengaku sulit untuk mengelola dua hal yakni yang berkaitan dengan tekanan dan ketenaran.

"Tidak mudah bagi saya untuk memahami mengapa lebih sulit menghadapi tekanan dan ketenaran," kata Casey Stoner menjelaskan.

Baca Juga: Miguel Oliveira Sebut Dua Rookie di KTM Buat Persaingan Lebih Hebat

Karena sulit mengatasi dua hal tersebut, Casey Stoner secara tidak langsung mengakui dirinya tidak lebih baik dari Marc Marquez dan Valentino Rossi.

Marc Marquez dan Valentino Rossi dinilai mampu mengelola tekanan dan ketenaran jauh lebih baik dibandingkan dirinya.

"Ada orang, seperti Marc Marquez dan Valentino Rossi, yang tidak terpengaruh dengan hal itu," ucap Casey Stoner, dilansir dari Motosan.

Selama menjalani kariernya, pria berusia 36 tahun itu tidak nyaman tatkala menghadapi tekanan dan selalu dikelilingi oleh pers dan orang-orang banyak.

"Saya memikirkannya dan saya pikir akan lebih mudah untuk menyadari semua ini yang terjadi pada saya," ucap Casey Stoner.

"Dengan itu saya akan mampu menanganinya lebih baik lagi, saya tidak pernah nyaman dengan pers dan dikelilingi orang-orang," imbuhnya.

Baca Juga: Agar Makin Pede, Murid Valentino Rossi Rayu Ducati Perpanjang Kontraknya