Elkan Baggott Jadi Kapten Lagi, Bawa Menang Ipswich Town U-23 dan Catat Cleansheet atas Millwall

By Bagas Reza Murti - Selasa, 8 Februari 2022 | 22:40 WIB
Aksi Elkan Baggott saat membela Ipswich Town U-18 kontra Southend United, Selasa (3/11/2020). (eadt.co.uk/Ross Halls)

BOLASPORT.COM - Elkan Baggott kembali jadi kapten dan mengantarkan Ipswich Town U-23 menang atas Millwall U-23 dalam lanjutan Professional Development League U-23 Division Two Group South, Selasa (8/2/2022).

Bek timnas Indonesia, Elkan Baggott tampil untuk Ipswich Town U-23 saat bertandang ke markas Millwall U-23 dalam laga pekan ke-20 Professional Development League U-23 Division Two, Selasa (8/2/2022).

Pada laga yang dihelat di Milwall FC Training Ground itu, Elkan Baggott dipercaya jadi kapten dan tampil sejak awal.

Ini adalah kali kedua Elkan Baggott dipercaya jadi kapten Ipswich Town U-23.

Sebelumnya, pada laga pekan ke-19 Professional Development League U-23 Division Two, Bek setinggi 194 cm itu memimpin rekan-rekannya mencatat kemenangan dramatis 3-2 atas Colchester U-23, pada Jumat (4/2/2022).

Baca Juga: Ragnar Oratmangoen Tersingkir, Shin Tae-yong Pilih Kevin Diks

Ipswich Town membuka pertandingan dengan inisiatif menyerang lebih dulu.

Pada menit ke-12, sebuah peluang dari Tyreece Simpson namun sayangnya tak ada pemain yang menyambut umpannya di kotak penalti.

Lima menit berselang, giliran Harley Curtis yang mendapat peluang usai memanfaatkan umpan silang Cameron Humprheys.