1 Dekade Marc Marquez Bareng Honda, Mimpi Terbaik dan Ambisi Abadi

By Agung Kurniawan - Rabu, 9 Februari 2022 | 06:30 WIB
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez dengan livery motor RC213V untuk MotoGP 2022 (HONDA RACING CORPORATION)

BOLASPORT.COM - Satu dekade sudah Marc Marquez menjadi bagian kekuatan Repsol Honda dalam mengarungi kelas utama MotoGP.

Bersamaan dirilisnya livery RC213V pada Selasa (8/2/2022), Marc Marquez menandati satu dekadenya bersama Repsol Honda.

Marc Marquez didatangkan Repsol Honda ke kelas utama pada musim 2013 lalu menyusul pensiunnya Casey Stoner.

Sejak musim perdananya, Marc Marquez berhasil membuktikan diri bahwa bahwa Repsol Honda tidak salah merekrutnya.

Baca Juga: Bersamaan Euforia Tes Mandalika, Mario Aji Matangkan Persiapan untuk Moto3 2022

Sebagai rookie alias pendatang baru, pembalap berjuluk Baby Alien tersebut langsung meraih gelar juara dunia.

Hingga sejauh ini, Marc Marquez sudah mengumpulkan total enam gelar juara dunia di kelas utama MotoGP.

Selain momen indah, perjalanan Marc Marquez bersama Repsol Honda juga tidak luput dari situasi-situasi sulit.

Hal itulah yang terjadi dengan pembalap asal Spanyol itu setidaknya dalam dua musim terakhir ini.

Baca Juga: Marc Marquez Buang Referensi Lama, Konfirmasi Ketangguhan Honda Terjadi di Mandalika