Agen Nyatakan Rumit untuk Minta Ijin Orang Tua Mees Hilgers dan Kevin Diks, PSSI Enggan Digantung

By Bagas Reza Murti - Rabu, 9 Februari 2022 | 20:10 WIB
Pemain keturunan Indonesia-Belanda, Kevin Diks. (Instagram/@kevindiks2)

BOLASPORT.COM - PSSI melalui Hasani Abdulgani berharap agen yang mereka tunjuk bisa meyakinkan orang tua Mees Hilgers dan Kevin Diks untuk mengijinkan mereka membela timnas Indonesia.

Terdapat pergantian pada salah satu pemain keturunan yang diproses untuk berganti warga negara agar bisa membela timnas Indonesia, yakni Ragnar Oratmangoen yang digantikan Kevin Diks.

Sehingga kini, Exco PSSI Hasani Abdulgani sedang mengurusi 2 pemain keturunan yakni Kevin Diks dan Mees Hilgers.

Sedangkan dua pemain lainnya, Jordi Amat dan Sandy Walsh sedang diproses oleh Kemenpora RI.

Hasani mengakui bila kesediaan Mees Hilgers dan Kevin Diks membela timnas Indonesia tergantung pada restu keluarga mereka.

Baca Juga: Saddil Ramdani dkk Eksploitasi Timnas U-23 Malaysia dengan Lemparan Mematikan, Shin Tae-yong Bisa Maksimalkan Pratama Arhan

"Kevin Diks dan Mees Hilgers meminta izin dahulu kepada orang tuanya, padahal agen dari kami sudah bicara ke kedua pemain itu dan mereka berminat," ucap Hasani Abdulgani pada Selasa (8/2/2022).

Kata Hasani Abdulgani, agen dari PSSI diminta untuk berbicara secara langsung dengan kedua orang tua Mees Hilgers dan Kevin Diks.

Obrolan itu untuk memberikan penjelasan kepada orang tuanya bahwa Mees Hilgers dan Kevin Diks berniat menjadi WNI.