Antisipasi Kepergian Marcos Alonso, Chelsea Incar Bek Kiri Brighton & Hove Albion

By Khasan Rochmad - Kamis, 10 Februari 2022 | 21:30 WIB
Bek kiri andalan Brighton & Hove Albion, Marc Cucurella (TWITTER.COM/BLUESTANDGH)

The Blues yang musim ini juga kehilangan Reece James dan Ben Chilwell dikarenakan menderita cedera harus mencari bek baru untuk musim depan.

Dinukil BolaSport.com dari Metro, Chelsea membidik Jules Kounde asal Prancis dan bek kiri Brighton & Hove Albion, Marc Cucurella.

Baca Juga: Kejadian Memalukan Pemain Buangan Man United, Penalti Terburuk 2022?

Jules Kounde menjadi incaran banyak klub karena penampilan impresifnya bersama Sevilla dan timnas Prancis.

Hal ini akan dinilai sulit bagi Chelsea untuk mendapatkan jasa sang pemain yang diincar juga oleh Barcelona dan Liverpool.

Nama kedua adalah nama Marc Cucurella yang bermain bersama Brighton & Hove Albion.

Pemain yang berposisi sebagai bek kiri ini mencuri perhatian pada musim perdananya di Liga Inggris dengan menjadi andalan.

Baca Juga: Everton Tertarik Datangkan Raumdeuter Andalan Bayern Muenchen

Marc Cucurella didatangkan dari Getafe musim ini dengan nilai transfer 15 juta euro atau sekitar 246 miliar rupiah.

Kontraknya bersama Brighton akan berakhir pada Juni tahun 2026 sehingga kesepakatan ini kemungkinan akan mengeluarkan biaya cukup besar.