Bali United vs Bhayangkara FC - Teco Tak Ingin Lagi Ada Bantuan Wasit

By Ibnu Shiddiq NF - Jumat, 11 Februari 2022 | 17:00 WIB
Bek Bali United, Willian Pacheco, sedang menguasai bola dalam laga pekan keenam Liga 1 2021 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 2 Oktober 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Bali United akan melakoni duel panas melawan Bhayangkara FC pada laga pekan ke-24 Liga 1 2021-2022.

Pertandingan Bali United vs Bhayangkara FC akan berlangsung di Stadion Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Sabtu (12/2/2022).

Jelang pertandingan, pelatih Bali United, Stefano Cugurra mengingatkan kembali agar wasit lebih bijak memimpin laga.

Hal ini berkaca pada hasil pertemuan pertama kedua tim yang dianggap Teco sangat merugikan Bali United.

Baca Juga: 7 Pemain Negatif Covid-19, Kekuatan PSS Bertambah Hadapi Persib

Saat itu, Teco tidak puas dengan keputusan wasit yang memberikan kartu kuning kedua kepada Willian Pacheco pada menit ke-59.

Menurut juru taktik asal Brasil itu, anak asuhnya tidak melakukan pelanggaran keras terhadap pemain Bhayangkara FC.

Kekecewaan Teco kian bertambah karena wasit tidak memberikan sanksi serupa ketika pemain Bhayangkara FC banyak melakukan pelanggaran lebih keras.

Akibat kekurangan pemain, Bali United harus takluk 1-2 atas Bhayangkara FC pada laga yang digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, (23/10/2021).