Pratama Arhan Bukan Satu-satunya Pemain Indonesia yang Bermain di Liga Jepang Musim 2022

By Bagas Reza Murti - Rabu, 16 Februari 2022 | 22:00 WIB
Pratama Arhan bersama agennya Dusan Bogdanovic (Instagram Dusan Bogdanovic)

BOLASPORT.COM - Dengan bergabungnya Pratama Arhan ke Tokyo Verdy, maka ada 2 pemain Indonesia yang bakal bermain di Liga Jepang musim 2022.

Pemain timnas Indonesia, Pratama Arhan resmi bergabung dengan klub J-League 2, Tokyo Verdy pada Rabu (16/2/2022).

Lewat website resmi klub, Tokyo Verdy mengumumkan langsung perekrutan Arhan.

“Peraih penghargaan pemain muda terbaik kejuaraan Sepak Bola ASEAN (PIala AFF) tahun 2020,” tulis Tokyo Verdy sebagaimana dikutip BolaSport.com.

“Pratama Arhan dipastikan akan bergabung melalui transfer permanen dari PSIS Semarang."

Baca Juga: Detail Kontrak Pratama Arhan di Tokyo Verdy - Perkiraan Gaji hingga Klausul Khusus dengan PSIS

"Selamat datang dan selamat bergabung Arhan."

Pratama Arhan dikontrak selama 2 tahun atau hingga 2024 oleh Tokyo Verdy.

Sementara PSIS Semarang mengonfirmasi bila Tokyo Verdy tak mengeluarkan biaya transfer untuk Pratama Arhan.

Namun ada beberapa klausul atau kesepakatan antara Arhan, PSIS dan sang agen.

Pratama Arhan didapuk sebagai ambassador PSIS Semarang di luar negeri serta ia juga bakal kembali ke Mahesa Jenar suatu saat nanti bila kembali bermain Indonesia.

“Arhan selama berada di luar negeri tetap menjadi brand ambassador PSIS dengan harapan mampu mempromosikan nama PSIS di kancah internasional,” ujar Yoyok Sukawi sebagaimana dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub.

“Tak hanya itu, antara kami PSIS, kemudian Arhan, dan agen Arhan telah sepakat mau sejauh mana Arhan bermain di luar negeri, saat kembali di Indonesia, Arhan kembalinya ke PSIS sebagai rumah yang telah membesarkan Arhan selama ini,” imbuhnya.

Baca Juga: HNK Rijeka Akhiri Peminjaman Brylian Aldama dari NK Pomorac, Lalu Putus Kontraknya Lebih Cepat

PARCEIRO.CO.JP
Kiper keempat AC Nagano Parceiro asal Indonesia, Ryu Nugraha.

Pratama Arhan jadi pemain kedua yang akan bermain di Liga Jepang musim 2022.

Satu lagi pemain Indonesia adalah Ryu Nugraha, kiper 183 cm yang bermain di tim J3-League, AC Nagano Perceiro.

Laman resmi J-League menulis Ryu Nugraha berasal dari Indonesia.

Per Januari 2022, Ryu kembali dari masa peminjamannya dengan klub kasta kelima, Fukui United.

Ryu kemungkinan akan jadi penjaga gawang kedua di AC Nagano Perceiro di J3-League musim 2022.

Dengan status dari Indonesia, kemungkinan Ryu membela timnas Indonesia masih ada.

Selain Ryu dan Arhan, ada 2 pemain berdarah Indonesia yakni Riku dan Riki Matsuda yang bermain untuk Cerezo Osaka di J1-League.

Baca Juga: Efek Pratama Arhan, Marselino Ditantang Taisei Marukawa ke Liga Jepang

TWITTER.COM/CRZFANLATAM
Bek kiri Cerezo Osaka, Riku Matsuda

Riki Matsuda berposisi sebagai striker, sedangkan kembarannya Riku merupakan bek kanan.

BolaSport.com pernah menghubungi Riki Matsuda pada April 2020 lalu dan pemain 29 tahun itu mengaku memiliki keturunan Jawa.

"Ayah saya orang Indonesia. Dia berasal dari Jawa," ujarnya.

"Saya sering pergi ke Indonesia saat saya ada di sekolah dasar," tambahnya.

Riki juga tak menampik bila ingin membela timnas Indonesia suatu saat nanti.

"Saat ini saya masih memiliki cita-cita untuk membela timnas Jepang," ujar Riki saat dihubungi BolaSport.com pada Senin (13/4/2020).

"Tetapi saya pikir juga bagus untuk membela Indonesia sebagai saudara kembar," imbuhnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)