Barcelona Setengah Hancur, Transfer Haaland-Mbappe Dimonopoli Real Madrid

By Sri Mulyati - Jumat, 18 Februari 2022 | 11:45 WIB
Erling Haaland dan Kylian Mbappe. (TWITTER.COM/JAMIEE_BVB30)

BOLASPORT.COM - Real Madrid diprediksi akan memonopoli transfer Erling Haaland dan Kylian Mbappe karena kondisi Barcelona yang setengah hancur.

Awalnya, Real Madrid dan Barcelona memiliki target transfer berbeda pada awal musim depan.

Real Madrid santer dikabarkan tengah mengejar tanda tangan penyerang Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe.

Sementara striker Borussia Dortmund, Erling Haaland, merupakan jatah transfer Barcelona.

Namun hal tersebut bisa berubah pada bursa transfer musim panas tahun ini.

Baca Juga: Barcelona Imbang Lawan Napoli, Xavi Hernandez Bikin Camp Nou Tak Lagi Ngeri

Kondisi finansial kedua klub memaksa perubahan sehingga rencana awal bisa jadi tidak terlaksana.

Mbappe bisa didapatkan secara gratis karena ia akan berstatus bebas transfer pada akhir musim 2021-2022.

Status Haaland berbeda dan klub yang mengincarnya harus menyiapkan dana besar.