Penampilan RB Salzburg Buat Perkataan Antonio Conte Tidak Relevan

By Ivan Rahardianto - Jumat, 18 Februari 2022 | 18:15 WIB
RB Salzburg buktikan, jika omongan Antonio Conte soal sebuah klub harus diisi oleh pemain berpengalaman saja, salah. (TWITTER.COM/FOXSOCCER)

BOLASPORT.COM – RB Salzburg membuktikan bahwa omongan Antonio Conte soal sebuah klub harus diisi oleh pemain berpengalaman saja ternyata salah.

Bayern Muenchen dan RB Salzburg bermain imbang 1-1 dalam leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2021-2022 yang digelar pada Rabu (16/2/2022) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB.

RB Salzburg berhasil unggul terlebih dahulu melalui gol Chukwubuike Adamu pada menit ke-21.

Skor 1-0 untuk keunggulan RB Salzburg tetap bertahan sampai babak pertama usai.

Memasuki babak kedua, Bayern Muenchen akhirnya bisa menyamakan kedudukan pada menit pada menit ke-90 melalui gol yang dicetak oleh Kingsley Coman.

Hasil imbang yang didapatkan oleh RB Salzburg merupakan sebuah prestasi untuk klub asal Austria tesebut.

Baca Juga: Bek Bayern Muenchen Akui Timnya Main Jelek Lawan RB Salzburg

Pasalnya, sebuah klub yang mayoritas berisi pemain muda mampu menahan imbang  klub raksasa seperti Bayern Muenchen yang berisi pemain bintang.

Yang dilakukan oleh RB Salzburg seperti membungkam perkataan pelatih Tottenham Hotspur, Antonio Conte, yang pernah menyatakan bahwa klub harus diisi oleh pemain berpengalaman apabila ingin sukses.