Adik Valentino Rossi Sebut Sirkuit Mandalika Punya Tikungan Terbaik di Dunia

By Fauzi Handoko Arif - Sabtu, 19 Februari 2022 | 10:30 WIB
Pembalap Mooney VR46 Racing Team, Luca Marini. (DOK. TWITTER.COM/VR46RACINGTEAM)

"Terlepas dari hal tersebut, lintasannya sangat bagus."

Marini paling menyukai tikungan 6 dan 7 di Mandalika. Malahan dia menyebut dua belokan kanan beruntun itu sebagai tikungan terbaik di dunia.

"Tikungan 6 dan 7 adalah tikungan terbaik di dunia, itu adalah tempat yang fantastis. Saya sangat menikmati momen itu di setiap putaran," tutur Marini.

Marini hanya berharap lintasan Mandalika dibersihkan dari debu.

Baca Juga: Barisan Korban Aspal Mandalika pada Hari Kedua, Motor Dovizioso Ringsek Hingga Rookie yang Memar

"Masalahnya jalur bersih terlalu sempit," terang Marini.

"Untuk dipakai balapan sekarang juga sulit. Anda cuma bisa membuntuti pembalap di depan dan berharap mereka membuat kesalahan."

"Jika Anda mencoba menyalip dan melewati bagian yang kotor, tidak mungkin menghentikan motornya dan itu sangat berbahaya," tambahnya.

Marini mempelajari hal lain dari tes pramusim MotoGP Mandalika.

Baca Juga: Adik Valentino Rossi Melejit di Sirkuit Mandalika, Rekor Pol Espargaro Pecah Seketika