Piala AFF U-23 2022 - Timnas U-23 Vietnam Sempat Diterpa Musibah, Semua Pemain Siap Habis-habisan di Final

By Lukman Adhi Kurniawan - Sabtu, 26 Februari 2022 | 08:05 WIB
Selebrasi pemain Vietnam usai memastikan diri menang 5-3 atas Timor Leste di partai semifinal Piala AFF U-23 2022, Kamis (24/2/2022). (YOUTUBE TIMOR-ISRAEL)

Langkah timnas Vietnam menuju final tidak mudah.

Mereka harus melewati Thailand di babak penyisihan grup.

Selain itu, tim berjulukan Golden Star Wariors harus kehilangan banyak pemain karena terpapar COVID-19.

Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF) jadi harus beberapa kali mengirimkan pemain tambahan demi tetap bertanding.

Baca Juga: Persib Ditahan Imbang Persela, Robert Alberts: Pemain Kelelahan

Jelang laga final, pelatih timnas U-23 Vietnam, Dinh The Nam, mengaku melawan Thailand bukan pertandingan mudah.

Apalagi tim berjulukan Gajah Perang dalam misi balas dendam setelah kalah 0-1 pada laga terakhir penyisihan Grup C.

“Adalah sedikit kerugian bagi kami karena harus bermain 120 menit di semifinal, tetapi fokus sekarang murni pada para pemain dan untuk final.”

“Thailand adalah tim yang kuat sehingga kami harus mempersiapkan diri dengan baik," kata Dinh The Nam dilansir BolaSport.com dari laman AFF.

Baca Juga: Imbang Lawan PSM, Pelatih Bhayangkara FC Salahkan Wasit dan Bicara Sulit Raih Juara Liga 1