Zulfiandi Main Lagi Pasca Absen Panjang, Jamierson Xavier Blunder, Hugo Gomes Ngebet Terus Main, Persik Berbagi Poin dengan Madura United

By Abdul Rohman - Sabtu, 5 Maret 2022 | 17:10 WIB
Fachruddin Aryanto dan Ronalto Kwateh bersama beberapa pemain Madura United nampak sedang merayakan gol Jaimerson Xavier dalam laga pekan keempat Liga 1 2021 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 25 September 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Tendangan terukur Hugo Gomes dari luar kotak penalti yang mengarah ke pojok kiri gawang tidak bisa diantisipasi Dikri Yusron.

Pada menit ke-78, Greg Nwokolo bisa menembus lini pertahanan lawan dengan kecepatannya.

Namun, penyelasain Greg Nwokolo dengan sepakan mampu dibendung Dikri Yusro.

Memasuki menit ke-83, Hugo Gomes terlihat masih ingin bermain, padahal dia akan digantikan oleh Fadillah Akbar.

Baca Juga: Kompetisi Liga 1 2021-2022 Masuk Seri Terakhir, Ini Target Pelatih Persija

Hugo Gomes nampak marah, dia tetap ingin berada di lapangan. Karena dianggap mengulur waktu, dia diganjar kartu kuning oleh wasit. 

Pada menit ke-86, Persik Kediri mampu menyamakan kedudukan menjadi 2-2 lewat Kerry Sroyer.

Tembakan Kerry Sroyer ke pojok kiri gawang tidak bisa dibendung Hong Jungnam.

Memasuki menit ke-89, Direktur Teknik Persik Kediri, Danilo Fernando dihukum kartu merah, belum diketahui alasannya.

Hingga laga berakhir, skor 2-2 menjadi hasil  untuk kedua tim.