Mulai Era Ricky Yacobi sampai Pratama Arhan, Klub Liga Jepang Ini Jadi Pelabuhan Pemain Indonesia

By Beri Bagja - Rabu, 16 Maret 2022 | 15:50 WIB
CEO PSIS Semarang, Yoyok Sukawi (kiri) dan Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan (kanan), sedang berfoto bersama Pratama Arhan (tengah) di Kantor PSSI, Senayan, Jakarta, 4 Maret 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Satu laga di J.League Cup dan sekali pada ajang Piala Kaisar.

Semusim berselang, Irfan Bachdim memutuskan pindah ke Hokkaido Consadole Sapporo.

J.LEAGUE
Irfan Bachdim (kanan) saat memperkuat klub Liga Jepang.

Hokkaido Consadole Sapporo

Ada dua pemain asal Indonesia yang pernah dimiliki tim asal Hokkaido ini.

Pada 2014, Stefano Lilipaly mencoba peruntungannya untuk berkarier di Jepang bersama Consadole Sapporo.

Lilipaly bertahan selama semusim, sebelum akhirnya kembali ke Belanda untuk bergabung dengan Telstar.

Semusim berselang, Consadole merekrut Irfan Bachdim yang sebelumnya bermain untuk Kofu.

Di sana, Irfan Bachdim total tampil 10 kali di ajang Liga Jepang dan Piala Kaisar selama dua musim.

J.LEAGUE
Stefano Lilipaly saat memperkuat klub Liga Jepang.