Persija Kalah 1-3, Syahrian Abimanyu Akui Kualitas Lini Serang Madura United

By Ibnu Shiddiq NF - Jumat, 18 Maret 2022 | 11:30 WIB
Syahrian Abimanyu pada pertandingan Arema FC vs Persija (PERSIJA)

BOLASPORT.COM - Gelandang Persija Jakarta, Syahrian Abimanyu mengakui ketajalam lini serang Madura United setelah timnya kalah 1-3 pada laga tunda pekan ke-24 Liga 1 2021-2022.

Persija dipaksa menyerah menghadapi Madura United, Kamis (17/3/2022) malam di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar.

Madura United tampil menggebrak sejak menit pertama. Alhasil, mereka mampu menceploskan tiga gol sekaligus.

Gol yang masuk ke gawang Persija dicetak oleh Renan Silva (17’), gol bunuh diri Rohit Chand (33’), dan Bayu Gatra (37’).

Baca Juga: Usai Kehilangan Poin dari Madura United, Sudirman Minta Pemain Persija Lebih Bergairah

Usai turun minum, pasukan Sudirman mulai mengambil alih jalannya permainan.

Taufik Hidayat berhasil memperkecil ketertinggalan Persija lewat gol pada menit ke-64.

Sayangnya, Persija gagal menambah pundi-pundi gol hingga laga berakhir dan harus mengakui Madura United dengan skor 1-3.

Soal kekalahan tersebut, Syahrian Abimanyu mengatakan dirinya harus mengakui kualitas lini depan Madura United.

Menurut dia, Laskar Sape Kerrap dapat memanfaatkan peluang dengan baik dalam segala situasi.