Di Balik Tangisan Dendi Sulityawan Usai Cetak Gol ke Gawang Persela, Kirim Tim Masa Kecilnya Degradasi

By Ibnu Shiddiq NF - Senin, 21 Maret 2022 | 12:05 WIB
Striker Bhayangkara FC, Dendy Sulistyawan (bawah) menangi usai menjebol gawang mantan timnya, Persela Lamongan.

Dendy mencetak gol kedua Bhayangkara FC ke gawang Persela pada laga yang digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.

Pemain timnas Indonesia itu menjebol gawang mantan timnya pada menit ke-50 setelah memanfaatkan situasi kemelut di dapan gawang.

Tepat setelah mencetak gol, Dendy pun langsung terjatuh lemas sembari kedua tangannya menutupi wajah.

Ketika bangun, ia terlihat menyeka kedua air matanya sambil berjalan tertunduk.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BRI Liga 1 (@liga1match)

Meski sudah tak lagi berseragam Persela, Dendy sepertinya masih sangat mencintai klub kota kelahirannya.

Apalagi momen gol Dendy terjadi setelah Persela dipastikan menjadi tim kedua yang terdegradasi dari Liga 1.

Setelah pertandingan berakhir, Dendy menyempatkan angkat bicara perihal gol ke gawang Persela.

Dia menegaskan bahwa Persela tetap berada di hatinya meskipun musim depat tidak berlaga di kasta tertinggi sepak bola Tanah Air.

"Cinta itu tidak akan Berubah," tulis Dendy di akun Instagram sembari memajang foto saat masih berseragam Persela.

Baca Juga: Pelatih Persija Targetkan Sapu Bersih Kemenangan di 3 Laga Sisa, Pemain Harus Bergairah

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Dendy Sulistyawan (@dendy_22)