Harry Kane Ajak Para Pemain Timnas Inggris Bantu Selesaikan Isu HAM di Qatar

By Khasan Rochmad - Kamis, 24 Maret 2022 | 18:15 WIB
Striker timnas Inggris, Harry Kane, merayakan gol ke gawang timnas San Marino dalam laga Grup I Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa di San Marino Stadium, Senin (15/11/2021). (TWITTER.COM/ENGLAND)

“Jelas kami ingin lolos ke Piala Dunia sebelum melakukan itu dan kami telah melakukannya. Jadi ini adalah kesempatan pertama kami untuk mengobrol. Gareth memimpin pertemuan itu.”

“Kami berbicara tentang apa yang diharapkan dan beberapa masalah penting yang seputar Piala Dunia.”

“Bagi kami sekarang sebagai pemain, penting untuk berbicara di antara kami sendiri – bukan hanya kamp latihan ini tetapi juga kamp yang akan datang pada bulan Juni,” ujar Kane.

Baca Juga: Sosok Selain Xavi Hernandez Di Balik Kebangkitan Barcelona Musim Ini

Lebih lanjut lagi, Kane mengatakan bahwa akan membantu sebisa mungkin sebagai pemain untuk mengatasi permasalahan yang terjadi.

“Saya merasa sebagai sebuah kelompok kami tidak pernah menghindar dari isu-isu penting,” ucap Kane.

“Kami selalu memiliki pendapat dan mencoba untuk menunjukkan kesatuan dalam apa pun yang telah kami lakukan.”

TWITTER.COM/EURO2020
Momen selebrasi penyernag timnas Inggris, Harry Kane usai mencetak gol ke gawang Denmark pada laga semifinal EURO 2020.

“Itulah yang akan terjadi sekarang di pelatihan dan pelatihan berikutnya untuk dicoba. untuk membantu dengan cara apa pun yang kami bisa untuk mendukung masalah tersebut.”

“Sebagai pemain, kami tidak memilih di mana Piala Dunia ini akan berada. Namun, apa yang telah dilakukan adalah menyoroti masalah-masalah penting.”