Joan Laporta Berikan Tanggapan Tentang Masa Depan Ousmane Dembele

By arizalmuhammad45 - Sabtu, 26 Maret 2022 | 22:45 WIB
Winger Barcelona, Ousmane Dembele. (TWITTER.COM/MAILSPORT)

BOLASPORT.COM - Ousmane Dembele akan habis masa kontraknya di Barcelona pada Juni tahun ini. Presiden klub, Joan Laporta, memberikan tanggapannya.

Ousmane Dembele menjadi salah satu pesepakbola termahal sepanjang masa bagi Barcelona.

Dia dibeli Blaugrana dengan harga 105 juta euro atau sekitar Rp 1,6 triliun dari Borussia Dortmund.

 Baca Juga: Barcelona Tak Akan Korbankan Finansial Klub Hanya Demi Rekrut Kylian Mbappe dan Erling Haaland

Walau sempat terpuruk karena serangkaian cedera yang sangat merugikannya di Barcelona, performa Dembele pada muskm 2021-2022 meroket dengan mengemas 9 assist dan 1 gol dari 12 laga di Liga Spanyol bersama El Barca.

Di bawah asuhan Xavi, tampaknya Dembele kembali menemukan performa terbaiknya.

Apalagi, sekarang dia kembali berduet dengan mantan rekan setimnya di Dortmund, Pierre-Emerick Aubameyang, yang juga kembali menemukan performa terbaiknya.

Baca Juga: Barcelona Serius Kejar Mo Salah, Xavi Sudah Siapkan Strategi Khusus

Kontrak Dembele di Barcelona akan berakhir pada Juni 2022, namun hingga saat ini masih belum ada kesepakatan antara pihak pemain dan Barcelona.