Update PSSI Terkait Proses Naturalisasi 3 Calon Pilar Timnas Indonesia, Tertahan di Kemenkumham

By Alif Mardiansyah - Senin, 28 Maret 2022 | 11:30 WIB
Komisaris PT Liga Indonesia Baru (LIB), Hasani Abdugani, memberikan penjelasan mengenai penyelenggaran Liga 1 2020 di Senayan, Jakarta. (BOLASPORT.COM/MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH)

BOLASPORT.COM - Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Hasani Abdulgani, memberikan kabar terbaru mengenai proses naturalisasi 3 cikal bakal pemain timnas Indonesia.

Dalam menyiapkan amunisi-amunisi timnas Indonesia, PSSI memiliki terobosan yakni rencana menaturalisasi beberapa pemain.

Kehadiran beberapa pilar naturalisasi di timnas Indonesia tentu diharapkan PSSI dapat membawa perkembangan yang baik.

Terkini, ada tiga calon naturalisasi pemain timnas Indonesia yang sudah diproses PSSI dengan pemerintah.

Ketiga pemain tersebut yakni Sandy Walsh, Jordi Amat, dan Shayne Pattynama.

Sandy Walsh adalah bek sayap kanan berusia 27 tahun yang memiliki darah Indonesia-Belanda.

Baca Juga: Shin Tae-yong: Pemain Timnas U-19 Indonesia Takut Kena Gebok dari Tim Lawan

Sedangkan Jordi Amat merupakan bek tengah berumur 30 tahun yang mempunyai keturunan Indonesia-Spanyol.

Sementara itu, Shayne Pattynama ialah bek sayap kiri berusia 23 tahun dengan blasteran Indonesia-Belanda.