Usai Dicukur Persipura, PSIS Ingin Lampiaskan ke Persela

By Ibnu Shiddiq NF - Selasa, 29 Maret 2022 | 06:15 WIB
PSIS Semarang menelan kekalahan telak 0-4 atas Persipura dalam lanjutan Liga 1 2021-2022. (HARRYHARTOMO)

Menurut dia, kondisi mereka sekarang sudah berangsur membaik pasca kekalahan atas Persipura.

Resal berharap, para pemain PSIS dapat terus menjaga motivasi untuk bertempur melawan Persela.

"Saya tahu para pemain sedang dalam titik kejenuhan yang sangat tinggi," tuturnya.

"Oleh karena itu kami tim pelatih, berupaya menjaga mood pemain dan fokus untuk pertandingan besok," ucapnya.

Baca Juga: Tantang Persebaya, Borneo FC Ingin Tuntaskan Liga 1 2021 dengan Manis

Laga PSIS melawan Persela sejatinya sudah tidak berpengaruh lagi bagi posisi kedua tim di papan klasemen.

PSIS bisa mengakhiri kompetisi di posisi 10 besar, sedangkan Persela tetap dipastikan terdegradasi.

Namun, Achmad Resal tetap menargetkan timnya bisa menutup kompetisi dengan kemenangan.

Baca Juga: Liga 1 2021-2022 Jadi Musim Melelahkan, Persib Ingin Tutup dengan Kemenangan

"Persela tetap tim bagus dan kami tetap melawan Persela seperti menghadapi tim Liga 1 lainnya."