Shin Tae-yong Diminta Turunkan Pola Latihan Timnas U-19 Indonesia di Bulan Puasa

By Mochamad Hary Prasetya - Minggu, 3 April 2022 | 05:15 WIB
Latihan perdana Timnas U-19 Indonesia di Korea Selatan (PSSI)

Kepada awak media termasuk BolaSport.com, Mochamad Iriawan mengatakan bahwa dalam agamas Islam, puasa itu wajib.

Iriawan juga sempat bertanya ke para pemain timnas U-19 Indonesia apakah mampu menjalani puasa selama di Korea Selatan.

"Mereka jawab oke saja tapi saya sudah sampaikan ke Shin Tae-yong untuk ada penurunan pola latihan dan jangan dipaksakan," kata Iriawan.

"Karena dalam keadaan puasa itu pemain tidak makan, kadar gula menurun, dan kurang konsentrasi," ucap pria yang akrab disapa Iwan Bule itu menambahkan.

Baca Juga: Peningkatan Fisik Timnas U-19 Indonesia Buat Pelatih Timnas U-19 Korea Selatan Terkejut

Kata Iriawan, untuk saja Shin Tae-yong mengerti dengan kondisi tersebut.

Iriawan juga tidak memaksakan kepada para pemain timnas U-19 Indonesia untuk berpuasa apabila kondisinya tak memungkinkan.

Timnas U-19 Indonesia berada di Negeri Ginseng sebagai persiapan mengikuti Piala Dunia U-20 2023.

Tak hanya berlatih, timnas U-19 Indonesia juga melakoni beberapa pertandingan uji coba.

Baca Juga: Shin Tae-yong Fokus Benahi Penguatan Fisik Timnas U-19 Indonesia Seusai Digasak Korea Selatan